UPAYA MASYARAKAT DALAM MENGATASI PERNIKAHAN DINI (Studi Deskriptif di Desa Kediri Kecamatan Kediri Lombok Barat)

SITI, NURUL FATIHIN (2022) UPAYA MASYARAKAT DALAM MENGATASI PERNIKAHAN DINI (Studi Deskriptif di Desa Kediri Kecamatan Kediri Lombok Barat). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI SITI NURUL FATIHIN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui Penyebab Terjadinya Pernikahan Dini di Desa Kediri Kecamatan Kediri Lombok Barat. (2) Mengetahui Apa Saja Upaya Masyarakat Dalam Mengatasi Pernikahan Dini di Desa Kediri Kecamatan Kediri Lombok Barat. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) ada beberapa faktor penyebab pernikahan dini di desa Kediri kecamatan Kediri Kabupaten Lombok Barat yaitu, faktor ekonomi, faktor lingkungan, faktor pergaulan bebas, dan faktor kurangnya pendidikan orang tua. (2) Upaya mengatasi pernikahan dini yang dilakukan oleh masyarakat yaitu (a) Mengadakan sosialisasi dan dialog warga dalam hal pentingnya pendidikan anak dan tidak menjadikan pernikahan dini sebagai solusi masalah ekonomi (kemiskinan), menyuarakan bahayanya pernikahan anak, dampak pernikahan anak, hak dan kewajiban orang tua dan bahayanya pergaulan bebas. (b) Pentingnya sosialisasi kesehatan reproduksi pada remaja sehingga dapat mengubah persepsi remaja dalam memandang hidup dan mengikuti perasaan emosional dimasa pubertas agar tidak terjadi seks bebas dan rutin memeriksa kesehatan di posyandu. (c) Memediasi kedua belah pihak anak maupun keluarganya dalam penanganan masalah yang timbul akibat pernikahan dini. (d) Mengajak anak muda melatih kemampun (skill) mereka sesuai dengan minat (passion) mereka untuk membuat suatu kerajinan yang bisa dijual. Manfaatnya untuk membuatkan anak muda kegiatan positif sehingga mengurungkan niatnya menikah usia dini. Dan juga pentingnya peran masyarakat sekitar untuk mengurangi jumlah pernikahan dini.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: Pernikahan usia dini, Desa Kediri
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 03 Aug 2022 05:40
Last Modified: 03 Aug 2022 05:40
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/30227

Actions (login required)

View Item View Item