ANALISIS WAKTU DAN BIAYA BERDASARKAN EVALUASI PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA PADA PEMBANGUNAN RUMAH SAKIT MANDALIKA KABUPATEN LOMBOK TENGAH

RADITYA, SAGARA (2022) ANALISIS WAKTU DAN BIAYA BERDASARKAN EVALUASI PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA PADA PEMBANGUNAN RUMAH SAKIT MANDALIKA KABUPATEN LOMBOK TENGAH. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI RADITYA SAGARA (F1A017132).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (14MB)

Abstract

Pembanguan Rumah Sakit Mandalika adalah bangunan pemerintah Dinas Kesehatan pada tahun 2020 yang dikerjakan oleh. PT.Vertex Indo Desain Konsultan sebagai pengawas dan PT.DIU (Damai Indah Utama) sebagai kontraktor pelaksana. Pada pembangunan proyek ini perencanaan waktu pengerjaan ( Time Schedule ), saat proyek dilaksanakan produktivitas tenaga kerja dari proyek tersebut berbeda dari produktivitas tenaga kerja yang direncanakan. Sehingga ditemukan ongkos pekerjaan, jumlah tenaga kerja dan waktu pekerjaan dari realisasi pekerjaan dilapangan berbeda dari yang direncanakan. Dalam penelitian ini dilaksanakan dengan tiga tahap, yang pertama menentukan lokasi penelitian, kemudian tahap kedua mengumpulkan data dan mempersiapkan data, dan tahap yang ketiga adalah menganalisis data. Dalam menganalisis biaya pekerjaan, waktu pelaksanaan dan produktivitas tenaga kerja peneliti menggunakan Standar yang ditetapkan oleh pemerintah yaitu SNI. Peraturan Mentri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat Nomor : 28/PRT/M/2016 Tentang Analisis Harga Satuan Pekerjaan Bidang Pekerjaan Umum. Dari hasil analisis data yang telah dilakukan dapat diketahui jumlah waktu yang diperoleh berdasarkan analisa SNI 2016 adalah 150 hari jumlah waktu komulatif tiap item pekerjaan, dengan jumlah tenaga kerja 274 orang dan dengan rencana anggaran biaya pekerjaan sebesar Rp.8.316.625.050,00 sedangkan menurut data di lapangan dengan jumlah tenaga kerja 259 orang dengan waktu yang dibutuhkan sebesar 146 hari dengan biaya Rp. 7.796.596.148,00. Maka dari itu bisa dikatakan realisasi di lapangan lebih cepat 4 hari dan dapat menghemat upah tenaga kerja sebesar Rp.519.646.852,00. Pada pembangunan Rumah Sakit Mandalika memiliki produktivitas tenaga kerja sebesar 106 % dan memiliki persentase keuntungan 6 % lebih besar dari analisa SNI 2016.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci : Waktu, Biaya dan Produktivitas.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 08 Aug 2022 23:19
Last Modified: 08 Aug 2022 23:19
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/30356

Actions (login required)

View Item View Item