PENGARUH LINGKUNGAN TERHADAP SIFAT MEKANIK KOMPOSIT POLIESTER YANG DIPERKUAT DENGAN SERAT KENAF

H I L M A E N, H I L M A E N (2022) PENGARUH LINGKUNGAN TERHADAP SIFAT MEKANIK KOMPOSIT POLIESTER YANG DIPERKUAT DENGAN SERAT KENAF. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Naskah TUGAS AKHIR Hilmaen F1A115020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

Serat kenaf (Hibiscus Cannabinus L.) adalah jenis serat alami yang menawarkan banyak keuntungan dan potensi tinggi sebagai penguat dalam material komposit. Komposit yang di buat terdiri dari campuran serat kenaf yang di bentuk dalam metode hand-lay up dengan campuran resin polyester pada cetakan berukuran 20 x 30 cm sehingga di sebut sebagai komposit polyester. Benda uji dibuat sebanyak 24 buah yang masing masing terdiri dari 6 buah sempel dengan diberi perlakuan terhadap pengaruh lingkungan a) perendaman air laut, b) penanaman dalam tanah sedalam 50 cm, c) ruangan tertutup, dan d) ruangan terbuka. setelah di beri perlakuan terhadap lingkungan selama 6 minggu, pengujian di lakukan terhadap kuat Tarik dengan dimensi benda uji sesuai standar ASTM D-3039 (3 x 250 x 25 mm ) dan kuat lentur dengan dimensi benda uji sesuai standar ASTM D-790 (3 x 125 x 12,7 mm). Hasil penelitian di dapatkan nilai terbesar pada pengujian kuat Tarik dan kuat lentur terjadi pada komposit yang diberikan perlakuan penyimpanan pada ruang tertutup sebesar 23.870 MPa dan51.251 MPa. Untuk nilai terkecil untuk pengujian kuat tarik dan kuat lentur terdapat pada komposit yang diberikan perlakuan perendaman air laut sebesar 18.072 MPa dan 45.972 MPa.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci: Komposit polyester, Serat Kenaf, Lingkungan, Sifat Fisik, Sifat Mekanik
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 09 Aug 2022 23:33
Last Modified: 09 Aug 2022 23:33
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/30364

Actions (login required)

View Item View Item