KEMAMPUAN MEMPRODUKSI TEKS EKSPLANASI SISWA KELAS XI SEKOLAH INDONESIA KOTA KINABALU SABAH MALAYSIA

Jumriani, Jumriani (2022) KEMAMPUAN MEMPRODUKSI TEKS EKSPLANASI SISWA KELAS XI SEKOLAH INDONESIA KOTA KINABALU SABAH MALAYSIA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI JUMRIANI E1C018110.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Teks eksplanasi merupakan teks yang memaparkan mengenai suatu fenomena yang terjadi baik itu fenomena alam, sosial, budaya, dan lain-lain. Sekolah Indonesia Kota Kinabalu (SIKK) berdiri sebagai salah satu bentuk perhatian pemerintah Indonesia terhadap pendidikan anak-anak Indonesia yang berada di Sabah Malaysia. SIKK mulai beroperasi pada tanggal 1 Desember 2008 setelah mengantongi izin dari Kementerian Pelajaran Malaysia dan beberapa lembaga terkait di Sabah Malaysia. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah kumpulan susunan memproduksi teks eksplanasi dari segi isi, struktur, dan ciri kebahasaan teks eksplanasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kemampuan memproduksi teks eksplanasi siswa kelas XI Sekolah Indonesia Kota Kinabalu, Sabah, Malaysia dari segi isi, struktur, dan ciri kebahasaan. Metode dalam penelitian ini ialah deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah hasil produksi teks eksplanasi siswa kelas XI SIKK. Hasil penelitian menunjukan bahwa kemampuan memproduksi teks eksplanasi oleh siswa kelas XI SIKK berada pada kategori Baik. Perolehan nilai rata-ratanya ialah 90,6. Dari 20 siswa didapati 3 siswa memperoleh nilai akhir dengan kategori sangat baik karena berada pada rentang angka 91 ke atas dan 17 siswa memproleh nilai akhir dengan kategori baik. Dengan demikian siswa kelas XI SIKK mampu memproduksi teks eksplanasi.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata-kata kunci: memproduksi, isi, struktur, ciri kebahasaan, teks eksplanasi
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 11 Aug 2022 23:15
Last Modified: 11 Aug 2022 23:15
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/30531

Actions (login required)

View Item View Item