OPTIMASI FORMULA DAN PENENTUAN NILAI SUN PROTECTION FACTOR (SPF) SEDIAAN EMULGEL TABIR SURYA EKSTRAK ETANOL DAUN SAWO MANILA (Manilkara zapota L.)

NANA, MARDIANA (2022) OPTIMASI FORMULA DAN PENENTUAN NILAI SUN PROTECTION FACTOR (SPF) SEDIAAN EMULGEL TABIR SURYA EKSTRAK ETANOL DAUN SAWO MANILA (Manilkara zapota L.). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI NANA MARDIANA (K1A018057) .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Paparan sinar ultraviolet yang tinggi pada kulit dapat menyebabkan mutagenik, imunosupresif dan karsinogenik. Paparan ini dapat diatasi dengan penggunaan zat aktif yang memiliki aktivitas sebagai tabir surya seperti flavonoid, tanin dan fenol. Zat aktif ini dapat diperoleh pada daun sawo manila (Manilkara zapota L.) yang dikembangkan dalam bentuk sediaan emulgel. Akan tetapi, sediaan emulgel tabir surya yang telah diteliti memiliki daya lekat kurang dari 4 detik sehingga perlu dilakukan pengembangan formula untuk memperoleh formula yang tepat. Oleh karena itu, perlu dilakukan optimasi formula dengan menggunakan metode yang tepat. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan konsentrasi dan sifat fisik formula optimum sediaan emulgel serta menentukan nilai sun protection factor (SPF) sediaan emulgel. Desain optimasi formula ditentukan dengan metode simplex lattice dessign (SLD) menggunakan Design Expert® 11. Komponen yang dioptimasi adalah konsentrasi karbopol dan konsentrasi TEA, dan parameter optimasi adalah uji daya sebar, daya lekat, dan uji pH. Uji one sample t-test digunakan untuk menentukan perbedaan nilai antara formula optimum hasil prediksi software Design Expert versi 11 dengan hasil percobaan. Pengujian nilai SPF dilakukan secara in vitro dengan menggunakan spektrofotometer UV Vis. Hasil penelitian menunjukkan formula optimum dari sediaan emulgel tabir surya terdiri dari 2,525% TEA dan 1,475% karbopol. Sifat fisik pH, daya sebar dan daya lekat antara formula optimum hasil prediksi software Design Expert versi 11 dengan hasil percobaan tidak berbeda signifikan. Formula optimum yang diperoleh memiliki nilai SPF 40,48±0,15; viskositas 26933,3±305,5 cp; pH 7,67±0,06; daya lekat 16,2±0,4 detik dan daya sebar 5,19±0,07 cm. Sediaan emulgel ekstrak etanol daun sawo manila memenuhi persyaratan sediaan topikal yang baik dan nilai SPF yang diperoleh memiliki proteksi ultra.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Daun sawo manila, Emulgel, Optimasi, Simplex lattice design, SPF
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 29 Aug 2022 04:26
Last Modified: 29 Aug 2022 04:26
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/31236

Actions (login required)

View Item View Item