PENGARUH KEDALAMAN TERHADAP PERTUMBUHAN RUMPUT LAUT Eucheuma cottonii DENGAN BUDIDAYA METODE LONGLINE

HAM, DU (2022) PENGARUH KEDALAMAN TERHADAP PERTUMBUHAN RUMPUT LAUT Eucheuma cottonii DENGAN BUDIDAYA METODE LONGLINE. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
HAMDU SKRIPSI C1K017033.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Nusa Tenggara Barat memiliki potensi kelautan dan perikanan yang cukup besar 35.000 Ha dengan produksi rumput laut pada tahun 2017 sebanyak 13,39 juta ton. Rumput laut menjadi trobosan terbaru dalam pertumbuhan perekonomian masyarakat pesisir. Kedalaman perairan sangat mempegaruhi pertumbuhan rumput laut, semakin dalam penanaman rumput laut maka intensitas cahaya matahari akan berkurang sehingga pertumbuhan semakin lambat. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh kedalaman penanaman terhadap pertumbuhan rumput laut E. cottonii dan mengetahui potensi pertumbuhan dengan kedalaman yang berbeda terhadap pertumbuhan rumput laut E. cottonii. Penelitian ini dilaksanakan selaman 45 hari pada bulan Desember 2021 sampai Februari 2022, yang bertempat di Desa Doro O’o, Kecamatan Langgudu, Kabupaten Bima. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) terdiri dari 5 perlakuan dan 3 ulangan sehingga diperoleh 15 unit percobaan, yaitu Kedalaman 20 cm (A), Kedalaman 30 cm (B), Kedalaman 40 cm (C), Kedalaman 50 cm (D), dan Kedalaman 60 cm (E). Perameter yang diamati adalah pertumbuhan mutlak, pertumbuhan relatif, laju pertumbuhan spesifik, kandungan karaginan, dan kualitas air. Data dianalisa dengan uji anova untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan rumput laut antara perlakuan 95% jika terdapat pengaruh yang nyata dari tiap perlakuan maka dilakukan pengujian nilai duncan. Hasil penelitian menunjukan bahwa pertumbuhan mutlak rumput laut E. cottoni berkisar antara 96,67 g - 208 g, pertumbuhan relatif berkisar 7,16% - 15,41%, pertumbuhan spesifik 5,41% - 5,86%, dan kandungan karaginan berkisar 24% - 32%, adapun kualitas air yang didapatkan pada penelitian ini yaitu meliputi suhu 27 - 30 OC, DO 7,2 - 7,4 mg/L, salinitas 29 - 32 ppt, pH 7,3, kecepatan arus 0,5 - 1,4 m/det, kecerahan 1 - 4 m, nitrat 0,05 - 0,06 mg/L, nitrit 0,05 - 0,06 mg/L, dan fosfat 0,01 - 0,04 mg/L. Kedalaman yang berbeda dapat mempengaruhi pertumbuhan rumput laut E. cottonii. yang di budidayakan dengan metode longline. Semakin rendah kedalaman maka semakin tinggi pertumbuhan dan kandungan karaginan rumput laut E. cottonii. Produksi E. cottonii dengan kedalaman 20-40 cm dapat memberikan pertumbuhan E. cottonii yang baik, dengan rata-rata kandungan karaginan antara 24-32%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): E. cottonii, Kedalaman, Longline, Rumput Laut
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 02 Sep 2022 01:34
Last Modified: 02 Sep 2022 01:34
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/31438

Actions (login required)

View Item View Item