RESPON PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN CABAI RAWIT (Capsicum frutescens L.) AKIBAT PERLAKUAN DOSIS KALIUM DAN KONSENTRASI PACLOBUTRAZOL

Baiq Irma, Adriana (2022) RESPON PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN CABAI RAWIT (Capsicum frutescens L.) AKIBAT PERLAKUAN DOSIS KALIUM DAN KONSENTRASI PACLOBUTRAZOL. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon pertumbuhan dan hasil tanaman cabai rawit (Capsicum frutescens L.) akibat perlakuan dosis kalium dan konsentrasi paclobutrazol. Penelitian dilaksanakan di Lahan percobaan Desa Padamara, Kecamatan Sukamulia, Kabupaten Lombok Timur, pada bulan November 2021 sampai Maret 2022. Percobaan ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial yang terdiri dari 2 faktor yakni Paclobutrazol, dengan 4 aras yakni P0: 0 ppm, P1: 50 ppm, P2: 100 ppm, P3: 150 ppm serta faktor Kalium dengan 4 aras yakni K0: 0 g, K1: 4 g, K2: 6 g dan K3: 8 g, diperolah 16 kombinasi perlakuan, dengan 3 kali ulangan, sehingga didapatkan 48 unit percobaan. Data hasil pengamatan dianalisis menggunakan ANOVA pada taraf 5%. Jika terdapat perbedaan diantara perlakuan maka dilakukan uji lanjut menggunakan uji Beda Nyata Jujur pada taraf yang sama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi paclobutrazol (P) konsentrasi 150 ppm dan pupuk Kalium dengan dosis 6 g dan 8 g/tanaman dapat mempercepat muculnya umur bunga. Paclobutrazol dengan konsentrasi 150 ppm dapat menghambat laju tinggi tanaman, meningkatkan jumlah bunga dan mempercepat umur berbunga.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Konsentrasi,Cabai Rawit, Paclobutrazol,Pupuk Kalium
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 09 Sep 2022 01:53
Last Modified: 09 Sep 2022 01:53
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/31630

Actions (login required)

View Item View Item