PEMETAAN BATUAN PENYUSUN PESISIR SELATAN PULAU LOMBOK BERDASARKAN DATA GAYABERAT

HENDRA, IRAWAN (2022) PEMETAAN BATUAN PENYUSUN PESISIR SELATAN PULAU LOMBOK BERDASARKAN DATA GAYABERAT. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi_Hendra Irawan(G1B017018).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Pengembangan pariwisata pesisir selatan pulau Lombok menyebabkan peningkatan pembangunan infrastruktur dan fasilitas pendukung seperti gedung perkantoran, hotel, jalan kawasan dan lainnya. Peningkatan pembangunan yang terjadi dapat mengakibatkan penurunan lapisan tanah. Hal tersebut berkaitan dengan beban yang ditanggung tanah dan batuan penyusun yang ada di dalamnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui batuan penyusun bawah permukaan daerah penelitian berdasarkan distribusi densitas hasil pemodelan inversi 3D. Akuisisi data dilakukan dengan metode gayaberat sebanyak 149 titik. Data yang diperoleh kemudian direduksi untuk mendapatkan nilai Anomali Bouguer Lengkap. Pemisahan anomali regional dan residual dilakukan dengan metode kontinuasi ke atas. Dari data anomali residual dilakukan pemodelan inversi 3D. Hasil pemodelan inversi 3D menunjukkan distribusi densitas bawah permukaan berkisar antara 1,2 gr/cc hingga 2,3 gr/cc yang terdistribusi secara spasial. Hasil pemodelan menunjukkan adanya batuan sedimen berdensitas rendah di daerah penelitian, yang diinterpretasikan sebagai batupasir. Batuan penyusun daratan pesisir selatan pulau Lombok yakni berupa pasir, pasir lanauan, lanau lempungan, batupasir, batu lempung, batugamping, breksi, tufa, dasit, dan basalt

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Amblesan, Struktur Batuan, Gayaberat, Model 3D, Pesisir Selatan Lombok
Subjects: Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 27 Oct 2022 07:00
Last Modified: 27 Oct 2022 07:00
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/32461

Actions (login required)

View Item View Item