PENGARUH CAMPURAN MEDIA TANAM DAN JENIS SUMBU TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL BAWANG MERAH DENGAN HIDROPONIK SISTEM SUMBU (WICK SYSTEM)

Osi, Irania (2022) PENGARUH CAMPURAN MEDIA TANAM DAN JENIS SUMBU TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL BAWANG MERAH DENGAN HIDROPONIK SISTEM SUMBU (WICK SYSTEM). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI OSI IRANIA (C1M018102)_compressed.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
JURNAL OSI IRANA (C1M018102) PDF.pdf

Download (411kB) | Preview

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh campuran media tanam dan jenis sumbu serta interaksi keduanya terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman bawang merah dengan penanaman hidroponik sistem sumbu. Penelitian dilaksanakan di Greenhouse Unram Farming, Desa Nyur Lembang, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat pada bulan Maret sampai Mei 2022. Percobaan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) Faktorial dua faktor. Faktor pertama campuran media tanam (a) dengan 3 aras yaitu arang sekam 75% + cocopeat 25% (a1), arang sekam 50 % + cocopeat 50% (a2) dan arang sekam 25 % + cocopeat 75% (a3). Faktor kedua jenis sumbu (b) dengan 3 aras yaitu kain flannel (b1), sumbu kompor (b2) dan kain katun (b3). Diperoleh 9 kombinasi perlakuan diulang tiga kali sehingga dipersiapkan 27 unit percobaan. Hasil penelitian menunjukkan ada iinteraksi antara campuran media dengan jenis sumbu dalam mempengaruhi pertumbuhan dan hasil tanaman. Kombinasi perlakuan arang sekam 25% + cocopeat 75% (a3) dengan sumbu kain katun (b3) memberikan pertumbuhan dan hasil tanaman bawang merah terbaik. Campuran media tanam berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman bawang merah. Campuran media tanam yang sesuai untuk bawang merah adalah arang sekam 25% + cocopeat 75% (a3). Jenis sumbu berpengaruh nyata terhadap semua parameter yang dikaji, kecuali umur panen. Jenis sumbu yang sesuai untuk tanaman bawang merah adalah kain katun (b3) dan kain flanel (b1)

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Cocopeat, arang sekam, kain flanel, sumbu kompor, kain katun, RAL Faktorial
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 14 Nov 2022 04:09
Last Modified: 14 Nov 2022 04:09
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/32933

Actions (login required)

View Item View Item