STUDI BAHAN TANAM UNTUK PERBANYAKAN TANAMAN BIDURI (Calotropis gigantea) SEBAGAI UPAYA DOMESTIKASI

Hendra, wan (2022) STUDI BAHAN TANAM UNTUK PERBANYAKAN TANAMAN BIDURI (Calotropis gigantea) SEBAGAI UPAYA DOMESTIKASI. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
Jurnal.pdf

Download (171kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui umur simpan benih biduri yang ideal dan pengaruhnya terhadap pertumbuhan bibit biduri. Penelitian dilaksanakan di Dusun Nyangget, Desa Sepakek, Kecamatan Pringgarata, Kabupaten Lombok Tengah, mulai bulan Desember 2020 sampai bulan Maret 2021. Rancangan yang digunakan yaitu rancangan acak kelompok yang terdiri dari 5 perlakuan yaitu A1 (benih dengan 0 hari penyimpanan), A2 (benih dengan 15 hari penyimpanan), A3 (benih dengan 30 hari penyimpanan), A4 (benih dengan 45 hari penyimpanan), dan A5 (benih dengan 60 hari penyimpanan). Masing-masing perlakuan diulang 10 kali, sehingga diperoleh 50 unit percobaan. Data hasil pengamatan di analisis menggunakan Analisis Keragaman pada taraf nyata 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan lama penyimpanan berpengaruh nyata terhadap daya kecambah dan kecepatan berkecambah akan tetapi tidak berpengaruh nyata terhadap parameter pertumbuhan tanaman seperti tinggi bibit, jumlah daun, diameter tanaman, luas daun, jumlah akar, berat berangkasan basah dan berat berangkasan kering. Daya kecambah diperoleh nilai tertinggi pada perlakuan A1 yaitu sebesar 88% dan mampu dipertahankan pada perlakuan A3 sebesar 76% sedangkan daya kecambah terendah diperoleh pada perlakuan A5 yaitu 57%. Kecepatan berkecambah diperoleh nilai tertinggi pada perlakuan A1 yaitu sebesar 6,28 dan nilai terendah pada perlakuan A5 sebesar 4,61.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): biduri, ,umur simpan, viabilitas
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 14 Nov 2022 04:39
Last Modified: 14 Nov 2022 04:39
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/32956

Actions (login required)

View Item View Item