ANALISIS QUALITY OF SERVICE PADA LAYANAN INTERNET DI KAWASAN KABUPATEN SUMBAWA STUDI KASUS DI KELURAHAN SAMAPUIN

WAHYU, SIOPANO (2022) ANALISIS QUALITY OF SERVICE PADA LAYANAN INTERNET DI KAWASAN KABUPATEN SUMBAWA STUDI KASUS DI KELURAHAN SAMAPUIN. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Wahyu Siopano TA BISMILLAH SELESAI FIX OKE.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Teknologi fiber optik saat ini merupakan teknologi informasi dan telekomunikasi yang pertumbuhannya sangat cepat dengan melihat perkembangan dan permintaan layanan internet yang semakin meningkat. Jaringan fiber optik pada kelurahan Samapuin termasuk baru dan belum ada analisa khusus untuk jaringan yang telah dibangun. Untuk mengetahui performance layanan internet pada kelurahan Samapuin, diperlukan pengukuran menggukan aplikasi software Wireshark untuk menguji Quality Of Service. Berdasarkan hasil pengukuran didapatkan data redaman yakni -28,54 db atau melebihi standar ITU-T G 1010, sehingga dilakukan perhitungan dengan parameter Quality of Service yaitu Throughput, Packet Loss, Delay, dan Jitter didapat hasil dalam kategori “sangat bagus”. Hal ini dikarenakan nilai redaman yang diperoleh ternyata tidak mempengaruhi kecepatan transfer data. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa performance layanan internet di Kelurahan Samapuin masih dalam kategori sangat baik, hal ini dibuktikan dengan uji coba menggunakan aplikasi Wireshark yang dilakukan di beberapa pelanggan dalam jam sibuk atau dalam hal ini banyak pengguna yang mengakses layanan wifi.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Quality Of Service, Throughput, Packet Loss, Delay, dan Jitter.
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 16 Nov 2022 00:53
Last Modified: 16 Nov 2022 00:53
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/32989

Actions (login required)

View Item View Item