PROTOTYPE SMART HOME DENGAN KONSEP INTERNET OF THING (IoT) MENGGUNAKAN ARDUINO IOT CLOUD

ERLAN, BAHTIAR (2022) PROTOTYPE SMART HOME DENGAN KONSEP INTERNET OF THING (IoT) MENGGUNAKAN ARDUINO IOT CLOUD. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
LAPORAN TA_ERLAN BAHTIAR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Smart Home adalah sebuah tempat tinggal atau kediaman yang menghubungkan jaringan komunikasi dengan peralatan listrik untuk dimungkinkan dikontrol, dimonitor atau diakses secara otomatis Salah satu teknologi yang dapat digunakan dalam pembuatan smart home adalah IoT. Internet of Things (IoT) adalah sebuah konsep teknologi yang memiliki tujuan untuk memperluas manfaat dari jaringan internet seperti bertukar data, melakukan remote, memantau dan lainnya. Internet Of Things merupakan salah satu teknologi yang sedang berkembang pada saat ini Perancangan smart home dengan konsep teknologi IoT akan memiliki system yang lebih cerdas dan sederhana karena dengan pemanfaatan internet dalam melakukan pengontrolan, monitoring, dan lainnya. Pada penelitian ini dilakukan perancangan prototype smart home dengan menggunakan Sensor DHT11 dan Sensor RFID (Radio frequency identification) alat yang akan dikontrol adalah, Lampu, Kipas dan Doorlock. Pada perancangan smart home dengann konsep IoT yang dilakukan didapatkan bahwa sistem Internet of Things bekerja dengan sangat optimal terhadap perangkat keras yang di kontrol dimana pada Switching relay berjalan dengan sangat baik, saat status pada aplikasi ON maka lampu akan menyala, sebaliknya saat status pada aplikasi OFF maka lampu akan padam, pada Automatisasi Sensor DHT11 saat suhu didalam ruangan > 30°C maka kipas akan menyala, sebaliknya saat suhu didalam ruangan < 30°C maka kipas akan padam, dan pada Automatisasi Sensor RFID-RC522 saat kartu tag yang sudah terdaftar ditempelkan pada RFID reader maka Door Lock akan terbuka, sebaliknya saat kartu tag yang belum terdaftar ditempelkan pada RFID Reader maka Door Lock akan tetap terkunci.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Smart Home, Internet Of Things, Arduino IoT Cloud
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 18 Nov 2022 03:21
Last Modified: 18 Nov 2022 03:21
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/33247

Actions (login required)

View Item View Item