ANALISIS PEMASARAN SAYURAN HIDROPONIK DI UD AL-KAROMAH

BAID LAWI, AZHARI (2022) ANALISIS PEMASARAN SAYURAN HIDROPONIK DI UD AL-KAROMAH. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (883kB)

Abstract

Teknologi hidroponik merupakan metode bercocok tanam dengan menggunakan larutan nutrisi sebagai media tanam dan teknologi hidroponik dilakukan dalam rumah tanam atau green house. Teknologi hidroponik ini memiliki banyak keunggulan dibanding dengan teknik bertanam secara tradisional, diantaranya ramah lingkungan, produk yang dihasilkan higenis, pertumbuhan tanaman lebih cepat, kualitas hasil tanaman dapat terjaga, dan kuantitas dapat lebih meningkat. Masifnya pembangunan di perkotaan membuat lahan pertanian semakin berkurang. Membuka lahan untuk menanam sayuran dan perkebunan pun mustahil dilakukan. Kehadiran teknologi hidroponik sebagai alternatif pertanian dinilai sebagai solusi yang tepat sebagai pengganti media tanam tersebut. Kehadiran UD Al Karomah membantu dalam pemenuhan kebutuhan sayur yang sehat dan bebas pestisida di Kota Mararam pada khususnya yang memiliki tingkat konsumsi sayur yang tinggi. Hidroponik Al-Karomah di kelurahan Jempong Kecamatan Ampenan Utara merupakan Greenhouseyang didirikan oleh Nuruzzaman Karomi, S.Pd pada tahun 2018. Ia yang memiliki ketertarikan dengan tanaman hidroponik dan permintaan pasar yang besar sehingga ia mulai mengembangkannya menjadi sebuah bisnis. Tujuan penelitian ini adalah untuk ; (1) mengetahui saluran pemasaran sayuran Hidroponik di UD Al Karomah, (2) mengetahui efisiensi pemasaran dari masing-masing saluran pemasaran Sayuran Hidroponik di UD AL Karomah Penelitian dilakukan di Lingkungan Jempong Ampenan Utara, menggunakan metode deskriptif dan unit penelitian ini adalah usaha yang dilakukan petani pengusaha sayuran hidroponik 2 maupun usaha pemasaran yang dilakukan oleh lembaga pemasaran. Penelitian dilakukan secara purposive sampling. Responden dalam penelitian ini adalah petani pengusaha sayuran hidropohik berjumlah 1 responden yang diperoleh dengan metode sensus dan responden lembaga pemasaran berjumlah 5 (terdiri dari 1 responden petani, 1 responden Pedagang Pengumpul dan 3responden Pedagang Pengecer dan konsumen akhir) yang diperoleh dengan metode snow ball. Sumber data adalah data primer yang diperoleh dari responden dan data sekunder yang bersumber dari dinas / instansi terkait. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa:1). Terdapat tiga saluran pemasaran yang digunakan oleh pengusaha sayuran hidroponik di Ampenan Utara dalam memasarkan Sayuran Hidroponik, yaitu:Petani→pedagang pengumpul → pedagang pengecer → konsumen dan Petani→ pedagang pengecer → konsumen. 2). Saluran pemasaran ke-I lebih efisien dari saluran pemsaranan II dimana saluran pemsaran I memiliki Margin pemsaran yang lebih kecil yakni Rp 5.000/Kg sedangkan saluran pemasaran II Rp 10.000. jika dilihat dari hasil Share petani saluran pemsaran I memperoleh hasil yang lebih besar dari saluran II yakni saluran I 80% sedangkan saluran II kayni 71%. Kemudian dari hasil perhitungan distribusi keuntungan saluran I lebih adil pendistribusiannya karena diatas standard yakni diperoleh hasil 0,79 yang artinya efeisen

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Saluran Pemasaran, Share Petani, Margin Pemasaran
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 29 Nov 2022 01:13
Last Modified: 29 Nov 2022 01:13
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/33472

Actions (login required)

View Item View Item