ANGKA KEJADIAN DAN KARAKTERISTIK PTERIGIUM DI RUMAH SAKIT MATA NUSA TENGGARA BARAT TAHUN 2020

Gina Zahro, Ambarah (2022) ANGKA KEJADIAN DAN KARAKTERISTIK PTERIGIUM DI RUMAH SAKIT MATA NUSA TENGGARA BARAT TAHUN 2020. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Naskah Publikasi_Gina Zahro Ambarah.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (317kB)

Abstract

Latar Belakang : Pterigium adalah pertumbuhan fibrovaskular konjungtiva dengan peradangan dan proses degeneratif sebagai patogenesis yang mendasarinya. Faktor risiko terjadinya pterigium adalah paparan ultraviolet, debu, usia yang lebih tua, dan pekerjaan di luar ruangan. Gejala pterigium adalah kemerahan pada mata, penglihatan kabur, sensasi berair dan berpasir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kejadian dan karakteristik pterigium di Rumah Sakit Mata Nusa Tenggara Barat Metodologi : Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan desain cross- sectional. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik total sampling terhadap seluruh pasien pterigium di Rumah Sakit Mata Nusa Tenggara Barat periode 01 Januari – 31 Desember 2020. Hasil : Didapatkan 174 pasien dengan pterigium dari 8.487 pasien yang datang ke RS Mata periode Januari – Desember, umumnya berusia 43-53 tahun (34.5%), perempuan (53.4%), bekerja sebagai Ibu rumah tangga (36.2%), berpendidikan SMA (31%), dan berdomisili di Lombok barat (37.4%). Berdasarkan karakteristik klinis, pterigium yang ditemukan pada umumnyaa unilateral (67.8%) pada derajat II (53.4%), dan sudah dilakukan terapi berupa medikamentosa (50.6%) dan operasi (49.4%). Kesimpulan : Prevalensi pterigium di Rumah Sakit Mata Nusa Tenggara Barat pada tahun 2020 lebih rendah dibandingkan dengan penelitian serupa di wilayah tersebut dan survei yang lebih besar pada populasi mungkin diperlukan untuk mendapatkan gambaran yang lebih baik tentang prevalensi pterigium di Provinsi Nusa Tenggara Barat

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Pterigium, Karakteristik, Nusa Tenggara Barat
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 21 Dec 2022 03:40
Last Modified: 21 Dec 2022 03:40
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/33915

Actions (login required)

View Item View Item