ANALISIS KINERJA JARINGAN IRIGASI BENDUNG PARADO KECAMATAN MONTA KABUPATEN BIMA

Aulia Syafiqah, Az-Zahra (2023) ANALISIS KINERJA JARINGAN IRIGASI BENDUNG PARADO KECAMATAN MONTA KABUPATEN BIMA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
AULIA SYAFIQAH A. (F1A018116) NASKAH PASCA SIDANG SKRIPSI FINAL v.3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (15MB)

Abstract

Sektor pertanian merupakan sektor utama penunjang perekonomian masyarakat Kabupaten Bima. Dalam rangka meningkatkan produksi pertanian untuk menghindari terjadinya krisis pangan, maka perlu adanya peningkatan kinerja sarana dan prasana dasar dalam bidang sumber daya air untuk mengatur ketersediaan air sehingga dapat memenuhi kebutuhan air yang semakin sulit dihadapi saat ini. Tujuan penelitian ini yakni untuk mengetahui ketersediaan dan kebutuhan air irigasi di Jaringan Irigasi Bendung Parado, mengetahui nilai faktor keseimbangan air (faktor K) Jaringan Irigasi Bendung Parado, mengetahui kinerja Jaringan Irigasi Bendung Parado dan mengetahui upaya perbaikan Jaringan Irigasi Bendung Parado. primer terdiri atas data inventarisasi jaringan irigasi serta wawancara dan kuesioner yang kemudian data tersebut diolah menggunakan aplikasi Microsoft Office Excel dengan menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Adapun data sekunder berupa data teknis bendung, data debit sungai yang diolah dengan Metode Basic Month, data curah hujan, klimatologi serta skema jaringan dan bangunan irigasi. Hasil data primer dan sekunder yang diperoleh tersebut selanjutnya digunakan dalam tahapan perhitungan selanjutnya, yaitu perhitungan faktor keseimbangan air (faktor K), analisis kinerja jaringan irigasi, prioritas penanganan serta upaya perbaikan jaringan irigasi. Berdasarkan hasil analisis, maka dapat disimpulkan ketersediaan air irigasi rata-rata di Jaringan Irigasi Bendung Parado sebesar 6,56 m3/dt, sedangkan kebutuhan air irigasi rata-rata di Jaringan Irigasi Bendung Parado sebesar 1,06 m3/dt. Nilai faktor K rata-rata berdasarkan hasil perhitungan ketersediaan dan kebutuhan air tersebut untuk Jaringan Irigasi Bendung Parado adalah 0,603. Kinerja Jaringan Irigasi Bendung Parado berdasarkan penilaian 6 parameter penilaian kinerja jaringan irigasi sebesar 69,41% dari indeks kinerja optimum 77,50%, sehingga Jaringan Irigasi Bendung Parado memiliki kinerja kurang dan perlu perhatian. Upaya yang dilakukan untuk perbaikan Jaringan Irigasi Bendung Parado yaitu antara lain, komisi irigasi rutin melakukan rapat koordinasi, melakukan kegiatan pemeliharaan dan perbaikan jaringan irigasi primer dan sekunder, mempunyai SOTK yang berjalan dengan baik sesuai fungsi dan jabatannya, mempunyai P3A/GP3A, aktif dalam kegiatan OP jaringan utama dan mempunyai organisasi yang khusus menangani OP irigasi.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Irigasi, Keseimbangan Air, Pola Tanam, Kinerja
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 22 Jan 2023 12:47
Last Modified: 22 Jan 2023 12:47
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/34657

Actions (login required)

View Item View Item