ASPEK HUKUM ADDENDUM DALAM PERJANJIAN KERJA SAMA PELAYANAN PEMERIKSAAN LABORATORIUM KLINIK (PT. Prodia Widyahusada Tbk. Dengan RSU Daerah Muntilan)

AA Istri Adeka, Saputri (2023) ASPEK HUKUM ADDENDUM DALAM PERJANJIAN KERJA SAMA PELAYANAN PEMERIKSAAN LABORATORIUM KLINIK (PT. Prodia Widyahusada Tbk. Dengan RSU Daerah Muntilan). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa addendum dibutuhkan dalam suatu perjanjian kerja sama serta untuk mengetahui aspek hukum addendum dalam suatu perjanjian kerja sama berdasarkan peraturan Perundang-undangan. Hasil penelitian ini menunjukkan dalam perjanjian kerja sama antara PT. Prodia Widyahusada Tbk dengan Rumah Sakit Daerah Muntilan dibuat pada 22 April 2019, hal ini disebabkan karena adanya bagian lampiran yakni pada lampiran 3 tentang harga pemeriksaan yang ingin diubah oleh pihak yang bersangkutan sesuai dengan dokumen perjanjian induk, dibuat dan ditandatangani pada 26 Desember 2018, serta menunjukkan aspek hukum addendum dalam suatu perjanjian kerja sama tersebut. Addendum memiliki dasar hukum yakni dimuat dalam Pasal 1338 KUHPerdata, sedangkan perjanjian kerja sama masuk dalam jenis perjanjian innominat atau perjanjian tidak bernama yang diatur dalam pasal 1319 KUHPerdata. Suatu addendum dikatakan sah apabila sudah memenuhi syarat perjanjian sebagaimana diatur dalam Pasal 1320 KUHPerdata

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Perjanjian, Kerjasama, dan Addendum
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 24 Jan 2023 23:05
Last Modified: 24 Jan 2023 23:05
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/34702

Actions (login required)

View Item View Item