PENGARUH MEDIA TANAM CAMPURAN COCOPEAT DAN VERMIKOMPOS TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN PORANG (Amorphophallus muelleri) DI KABUPATEN LOMBOK UTARA

Nur, lina (2023) PENGARUH MEDIA TANAM CAMPURAN COCOPEAT DAN VERMIKOMPOS TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN PORANG (Amorphophallus muelleri) DI KABUPATEN LOMBOK UTARA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Revisi Sidang _Prof Swardji_selesai.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img]
Preview
Text
JURNAL Nurlina_C1B018033.pdf

Download (197kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media tanam campuran cocopeat dan vermikompos terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman porang, perubahan yang terjadi terhadap beberapa sifat kimia (kandungan N, dan C-organik) dan beberapa sifat fisik (BV, BJ, Porositas, Titik Layu Permanen, Kadar Air Kapasitas Lapang, Ketersediaan Air dalam Tanah(Available Water Capacity) di tanah entisol Lombok Utara. Metode yang digunakan yaitu metode eksperimen yang dilakukan pada bulan Desember 2021 – mei 2022 di LaboratoriumAstra, desa Andalan, Kecematan Bayan, Kabupaten Lombok Utara. Analisis tanah dilakukan di Laboratorium Fisika dan Kimia Tanah Fakultas Pertanian, Universitas Mataram. Mengunakan Rancangan Acak Kelompok (RAL) Terdiri dari 4 Perlakuan dengan uraian sebagai berikut: (L0) Kontrol atau Tampa Perlakuan (L1) Tanah dan Cocopeat 10 ton/ha (L2) Tanah dan Vermikompos 10 ton/ha (L3) Campuran Tanah, Cocopeat 10 ton/ha dan Vermikompos 10 ton/ha. Masing-masing perlakuan diulang sebanyak 6 ulangan, sehingga didapatkan 24 unit percobaan. Parameter Tanaman yang diamati yaitu Tinggi Tanaman (cm), Diameter Batang (cm), Jumlah Daun (Helai) dan Bobot Umbi Porang. Parameter tanah yang diamati meliputi analisis kimia tanah yaitu N-total Tanah (kjeldhal), P-tersedia (Bray I), K-tersedia (Pengekstrak ammonium asetat ph 7), C-organik (Welkey&Black). Analisis fisika meliputi: Kadar Air Kapasitas Lapang(grafimetri), Titik layu permanen(grafimetri), Berat Volume(ring sampel), Berat Jenis (Piknometer), Porositas dan Available water capacity(AWC). Hasil penelitian ini menunjukan pemberian bahan pembenah tanah (cocopeat & vermikompos) memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan tanaman, hasil tanaman dan beberapa parameter tanah yang diamati

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Media Tanam; Cocopeat; Vermikompos; Sifat Kimia (N- total, P-tersedia, K-tersedia dan C- organik Tanah); Sifat Fisika tanah (BV, BJ, Porositas, Titik Layu Permanen d
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 26 Jan 2023 03:08
Last Modified: 26 Jan 2023 03:08
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/34790

Actions (login required)

View Item View Item