PENAMPILAN BIBIT KAMBING LOKAL PERANAKAN ETAWAH BETINA DI KABUPATEN LOMBOK TIMUR

Mayumi, Andriyani (2023) PENAMPILAN BIBIT KAMBING LOKAL PERANAKAN ETAWAH BETINA DI KABUPATEN LOMBOK TIMUR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI_MAYUMI ANDRIYANI_B1D018167.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (851kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penampilan bibit kambing lokal peranakan etawah betina umur 8-12 bulan di Kabupaten Lombok Timur. Metode yang digunakan adalah survey, observasi dan pengukuran morfometrik. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 68 ekor bibit kambing peranakan etawah betina dari 3 kecamatan yang memiliki populasi paling tinggi pertama, paling tinggi kedua dan sedang. Metode analisis data yang digunakan untuk menganalisis data ini adalah metode statistic dengan menghitung rata-rata dan standar deviasi yang dibandingkan dengan SNI yang memenuhi standar atau tidak. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa jumlah kambing peranakan etawah betina yang memenuhi sifat kualitatif kambing peranakan etawah betina untuk warna bulu memiliki kombinasi warna putih hitam, putih coklat, coklat putih hitam, putih dan hitam serta memiliki profil muka cembung, bentuk rahang yang sama panjang dan bentuk telinga yang menjuntai. Ukuran tubuh kambing peranakan betina bobot badan (25,38 ± 2,93), tinggi pundak (64,39 ± 3,99), panjang badan (59,69 ± 4,23), lingkar dada (68,51 ± 5,41), panjang telinga (25,36 ± 2,43). Berdasarkan hasil tersebut, sifat kualitatif dan kuantitatif bibit kambing lokal peranakan etawah betina di Kabupaten Lombok Timur 100 % sesuai dengan kriteria kambing bibit yang ditetapkan SNI

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Penampilan, kambing peranakan etawah, betina bibit, SNI.
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 27 Jan 2023 00:27
Last Modified: 27 Jan 2023 00:27
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/34830

Actions (login required)

View Item View Item