PENGARUH PROSES PACK NITRIDING TERHADAP ANGKA KEKERASAN PERMUKAAN, KEULETAN DAN STRUKTUR MIKRO PADA BAJA SS 400

FADLY, BUKHARI (2023) PENGARUH PROSES PACK NITRIDING TERHADAP ANGKA KEKERASAN PERMUKAAN, KEULETAN DAN STRUKTUR MIKRO PADA BAJA SS 400. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

Proses pack nitriding merupakan proses meningkatkan kekerasan permukaan baja dengan menggunakan nitrogen dengan bantuan senyawa organik sebagai sumber nitrogen dalam prosesnya. Baja yang diproses dimasukkan kedalam wadah yang biasanya terbuat dari keramik, kaca atau aluminium bersamaan dengan senyawa yang digunakan sebagai sumber nitrogen. Selama pemanasan, senyawa organik yang digunakan dalam proses rata- rata bereaksi stabil pada suhu sampai dengan 570 oC dan waktu penahanan 2 sampai dengan 16 jam. Tujuan proses pack nitriding untuk meningkatkan kekerasan permukaan namun bagian dalam tetap ulet. Pada penelitian kali ini dilakukan penambahan unsur nitrogen dengan menggunakan proses pack nitriding setelah itu di quenching menggunakan air. Waktu penahanan yang digunakan yaitu 4 dan 6 jam dengan variasi suhu 560°C, 580°C dan 600°C serta presentase nitrogen untuk proses pack nitriding 150 gram. Diperoleh angka kekerasan tertinggi yaitu pada temperatur 580 °C dengan angka kekerasan permukaan sebesar 234,84 kg/mm2 dengan waktu penahanan 4 jam. Dan nilai impact tertinggi ditunjukan oleh spesimen tanpa perlakuan sebesar 158,3 Joule. Hasil pengujian komposisi kimia dari spesimen tanpa perlakuan dan setelah proses pack nitriding menunjukan bahwa terjadi peningkatan unsur nitrogen

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Pack nitriding, Kekerasan, Impact, Urea
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 02 Feb 2023 01:02
Last Modified: 02 Feb 2023 01:02
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/34958

Actions (login required)

View Item View Item