PERILAKU PENYULUH DAN PEMANFAATAN CYBER EXTENSION BERDASARKAN GENDER DI KOTA MATARAM

Ibnu, Sajidin (2023) PERILAKU PENYULUH DAN PEMANFAATAN CYBER EXTENSION BERDASARKAN GENDER DI KOTA MATARAM. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
S_IBNU SAJIDIN_PERILAKU PENYULUH DAN PEMANFAATAN CYBER EXTENSION BERDASARKAN GENDER DI KOTA MATARAM_0123.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img]
Preview
Text
J_Ibnu Sajidin_Perilaku Penyuluh Dan Pemanfaatan Cyber Extension Berdasarkan Gender Di Kota Mataram_0123.pdf

Download (419kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis perilaku penyuluh berdasarkan gender terhadap pemanfaatan cyber extension oleh penyuluh di Kota Mataram. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Unit analisis pada penelitian ini adalah penyuluh pertanian lapangan. Penentuan daerah sampel dilakukan dengan metode purposive sampling yaitu Kota Mataram. Jumlah responden ditentukan dengan teknik sensus yaitu keseluruhan penyuluh pertanian lapangan di Kota Mataram sebanyak 36 penyuluh yang terdiri atas 16 orang penyuluh berjenis kelamin laki-laki dan 20 orang penyuluh berjenis kelamin perempuan. orang. Jenis dan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan data kuantitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi, dan googleform. Variabel penelitian ini yaitu karakteristik penyuluh, perilaku penyuluh, dan pemanfaatan cyber extension. Analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif menggunakan sistem skoring dan analisis regresi linier berganda menggunakan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Perilaku penyuluh jika ditinjau dari pengetahuan, sikap dan keterampilan tergolong dalam kategori yang tinggi. Penyuluh memiliki keterampilan bagaimana mengakses informasi yang ada di dalam website cyber extension seperti materi budidaya, sarana produksi, pasca panen, berita pertanian dan materi teknologi pertanian. Penyuluh perempuan memiliki pemahaman yang lebih baik tentang website cyber extension dibandingkan penyuluh laki-laki.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Penyuluh, Perilaku, Pemanfaatan, Cyber extension,Gender
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 06 Feb 2023 02:44
Last Modified: 06 Feb 2023 02:44
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/35019

Actions (login required)

View Item View Item