KOMPARASI HASIL BELAJAR DENGAN PENGGUNAAN MEDIA ULAR TANGGA DAN MEDIA CHEMOPOLY DALAM PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 LEMBAR

ISLAMIATI, DINI (2017) KOMPARASI HASIL BELAJAR DENGAN PENGGUNAAN MEDIA ULAR TANGGA DAN MEDIA CHEMOPOLY DALAM PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 LEMBAR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
JURNAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan hasil belajar dengan penggunaan media ular tangga dan media chemopoly dalam pembelajaran kooperatif tipe teams games tournament (TGT) siswa kelas XI SMA NEGERI 1 Lembar. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu dengan desain penelitian kelompok kontrol non-ekuivalen. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik purposive sampling, teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu dan didapat sampel kelas XI IPA 2 sebagai eksperiment 1 dan XI IPA 4 sebagai eksperiment 2 dengan pertimbangan bahwa kedua kelas tidak memiliki perbedaan nilai yang jauh. Kelas eksperimen 1 dilakukan pembelajaran dengan menggunakan media chemopoly sedangkan kelas eksperimen 2 dilakukan pembelajaran dengan menggunakan media ular tangga. Data hasil belajar dikumpulkan dengan soal tes pilihan ganda setelah siswa memperoleh materi pelajaran sistem koloid (tes akhir). Uji stastistik yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah uji Mann Whitney dengan pendekatan kurva normal Z. Berdasarkan hasil analisis, diperoleh nilai Zhitung (9,22) > Ztabel (1,99) pada taraf signifikan 5% yang berarti Ha diterima yang artinya ada hasil belajar kimia materi sistem koloid antara siswa yang menggunakan media Chemopoly dengan ular tangga. Hasil tes akhir menunjukkan bahwa pada kelas eksperimen 1 diperoleh nilai rata-rata sebesar 54,76 sedangkan pada kelas eksperimen 2 diperoleh nilai rata-rata sebesar 41,06. Hal ini menunjukkan pembelajaran dengan media chemopoly lebih baik dibandingkan media ular tangga terhadap hasil belajar siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Media ular tangga, media chemopoly, hasil belajar, sistem koloid .
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Ayus Suyarsih
Date Deposited: 03 May 2018 06:17
Last Modified: 03 May 2018 06:17
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/3512

Actions (login required)

View Item View Item