PENGAWETAN KAYU MINDI (Melia azedarach) DENGAN METODE PERENDAMAN DINGIN MENGGUNAKAN BAHAN PENGAWET BORIC ACID EQUIVALENT (BAE)

Nisrina Jihan, Nabila (2023) PENGAWETAN KAYU MINDI (Melia azedarach) DENGAN METODE PERENDAMAN DINGIN MENGGUNAKAN BAHAN PENGAWET BORIC ACID EQUIVALENT (BAE). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi_Nisrina Jihan Nabila_C1L017076.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
Jurnal_Nisrina Jihan Nabila_C1L017076.pdf

Download (473kB) | Preview

Abstract

Pengawetan kayu bertujuan untuk menambah umur pakai kayu agar lebih lama terutama jenis kayu dengan kelas awet rendah sehingga dapat dimanfaatkan juga sebagai alternatif menggantikan kayu dengan kelas awet tinggi. Salah satu jenis kayu baik untuk kontruksi, mebel, kayu lapis indah, dan venir lamina indah yaitu kayu yang diambil dari pohon mindi (Melia azedarach) yang banyak juga terdapat di Nusa Tenggara Barat khususnya di desa Sambelia. Dalam penelitian kali ini diguakan jenis pengawet BAE atau Boric Acid Equivalent adalah salah satu bahan pengawet non organik yang dapat mengawetkan kayu secara efektif. Selanjutnya data dari hasil penelitian yang sudah dilakukan, hasil dari penelitian kali ini yaitu konsentrasi bahan pengawet tidak berpengaruh nyata terhadap absorbsi, retensi dan penetrasi pada pengawetan kayu mindi. Arah aksial tidak berpengaruh nyata terhadap nilai absorbsi, retensi dan penetrasi pada pengawetan kayu mindi. Interaksi arah aksial dan konsentrasi dari bahan pengawet tidak berpengaruh nyata terhadap nilai absorbsi, retensi, dan penetrasi pada pengawetan kayu mindi. Pada hasil penelitian ini nilai tertinggi pada bagian tengah dan ujung 2 dengan konsentrasi 15% sedangkan nilai terendah pada bagian pangkal dengan konsentrasi 5% dan setelah dilakukan pengawetan kayu mindi yang sebelumnya kelas awet IV-V menjadi kelas awet II-III.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Boric Acid Equivalent, Pengawetan, Sambelia, pohon mindi
Subjects: S Agriculture > SD Forestry
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 17 Mar 2023 09:10
Last Modified: 17 Mar 2023 09:10
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/35466

Actions (login required)

View Item View Item