PENERAPAN METODE GEOGRAPHICALLY WEIGHTED LASSO PADA KASUS PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO WILAYAH BALI NUSRA

HAIRUN, NISA (2023) PENERAPAN METODE GEOGRAPHICALLY WEIGHTED LASSO PADA KASUS PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO WILAYAH BALI NUSRA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI HAIRUNNISA (final).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
Jurnal (Hairunnisa).pdf
Restricted to ["security_typename_anyone" not defined]

Download (332kB)

Abstract

Badan Pusat Statistik (BPS) Indonesia mencatat bahwa pertumbuhan ekonomi tahun 2020 masih berada dalam zona negatif, dengan sumbangan pertumbuhan ekonomi paling sedikit yaitu kelompok provinsi di wilayah Bali Nusra. Pertumbuhan ekonomi di Indonesia diukur berdasarkan nilai Produk Domestik Regional Bruto (PDRB). PDRB merupakan jumlah nilai tambah bruto yang dihasilkan oleh seluruh unit usaha di suatu wilayah pada waktu tertentu. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan dan menginterpretasi hasil dari metode Geographically Weighted Lasso (GWL) pada kasus PDRB wilayah Bali Nusra. Metode GWL merupakan pengembangan dari metode Geographically Weighted Regression (GWR) dengan menambahkan metode Least Absolute Shrinkage and Selection Operator (LASSO). Metode GWL sekaligus menyeleksi variabel yang tidak signifikan dengan cara menyusutkan nilai koefisien regresi sampai ke nol dengan pendekatan LASSO. Data yang digunakan terdapat pengaruh heterogenitas spasial dan multikolinearitas yang merupakan syarat dilakukannya pemodelan menggunakan metode GWL. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, diperoleh sebanyak 41 model yang berbeda untuk PDRB masingmasing kabupaten/ kota di wilayah Bali Nusra. Model GWL yang diperoleh menghasilkan nilai koefisien determinasi sebesar 95,84 %, sehingga model yang diperoleh layak digunakan dan dinilai valid

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Heterogenitas Spasial, Multikolinearitas, PDRB, GWL, GWR
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 02 Mar 2023 13:38
Last Modified: 02 Mar 2023 13:38
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/35530

Actions (login required)

View Item View Item