SIFAT FISIKA DAN MEKANIKA PAPAN SEMEN PARTIKEL DARI LIMBAH KERTAS HVS

Erwin, Juliadi (2023) SIFAT FISIKA DAN MEKANIKA PAPAN SEMEN PARTIKEL DARI LIMBAH KERTAS HVS. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI _ERWIN _ C1L016028..pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
JURNAL _ERWIN _ C1L016028..pdf

Download (524kB) | Preview

Abstract

Penumpukan sampah menjadi permasalahan walaupun bisa didaur ulang namun pemanfaatannya masih belum optimal. Bisa dilihat pada pemanfaatan limbah kertas yang didaur ulang dimana masih belum optimal. Salah satu upaya alternatif dalam memanfaatkan limbah tersebut yaitu dengan memanfaatkannya sebagai bahan pembuatan papan partikel. Dapat diketahui kandungan lignoselulosa pada kertas hvs sebesar 90% sehingga sangat bagus dalam membantu proses perekatan bahan baku menjadi papan partikel. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh antara semen sebagai perekat dengan serat kertas dalam pembuatan papan partikel serta mengetahui sifat fisika dan mekanika papan partikel. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen yang dibuat dengan rancangan acak lengap (RAL). Pembuatan contoh uji dan pengujian dilakukan mengikuti SNI 03-2105-2006. Perbandingan komposisi serat dan semen pada contoh uji papan partikel yang digunakan berupa 1:3, 1:4, 1:5. Dapat diketahui bahwa nilai kerapatan, kadar air, pengembangan tebal dan MoR telah memenuhi standar SNI 03-2105-2006, sedangakan pada nilai MoE tidak memenuhi standar. Dari hasil Penelitian tersebut menunjukkan bahwa pengaruh interaksi perlakuan perbandingan semen dengan serat kertas dan tekanan kempa tidak berpengaruh nyata terhadap nilai sifat fisika dan mekanika papan semen partikel dari limbah kertas HVS.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): limbah hvs, semen, papan partikel
Subjects: S Agriculture > SD Forestry
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 02 Mar 2023 13:27
Last Modified: 02 Mar 2023 13:27
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/35552

Actions (login required)

View Item View Item