KUALITAS KARKAS DAN INDEKS PERDAGINGAN SAPI BALI JANTAN DENGAN PEMBERIAN PAKAN KULIT NANAS FERMENTASI BAKTERI ASAM LAKTAT

RISTA, MANDIRI (2023) KUALITAS KARKAS DAN INDEKS PERDAGINGAN SAPI BALI JANTAN DENGAN PEMBERIAN PAKAN KULIT NANAS FERMENTASI BAKTERI ASAM LAKTAT. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI_RISTA MANDIRI_B1D018242_KUALITAS KARKAS DAN INDEKS PERDAGINGAN SAPI BALI JANTAN DENGAN PE.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
JURNAL-RISTA MANDIRI-B1D018242-KUALITAS KARKAS DAN INDEKS PERDAGINGAN SAPI BALI JANTAN DENGAN PEM.pdf

Download (517kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas karkas dan indeks perdagingan sapi Bali jantan yang diberikan pakan kulit nanas fermentasi bakteri asam laktat. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Nyerot, Kecamatan Jonggat, kabupaten Lombok Tengah pada bulan Juli sampai bulan Oktober 2022 dengan pembagian waktu 7 hari pra penelitian dan 90 hari penggemukan. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap 3 perlakuan dan 3 ulangan sehingga diperoleh 9 unit percobaan. Sampel yang digunakan yaitu sapi Bali Jantan dengan rerata bobot awal 194,00±14.00 kg. Perlakuan yang diberikan adalah jagung giling 39% + 61% bekatul + 0% kulit nanas fermentasi + rumput lapangan (T0), jagung giling 15% + 70% bekatul + 15% kulit nanas fermentasi + rumput lapangan (T1), dan Jagung giling 5% + 65% bekatul + 30% kulit nanas fermentasi + rumput lapangan (T2). Parameter yang diteliti adalah bobot potong, bobot karkas, panjang karkas, luas area mata rusuk persentase karkas, dan indeks perdagingan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian kulit nanas fermentasi memberikan pengaruh tidak nyata (p>0,05) terhadap bobot potong, bobot karkas, dan panjang karkas, namun memberikan pengaruh nyata (p<0,05) terhadap luas area mata rusuk, persentase karkas, dan indeks perdagingan. Perlakuan T2 memberikan hasil terbaik pada bobot potong yaitu 267,00±14,75 kg, bobot karkas 147,00±10,00 kg, panjang karkas 140,00±10,00 cm, luas area mata rusuk 34,00±1,00 cm², persentase karkas 55,08±0,70%, dan indeks perdagingan 1,05±0,00.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): kulit nanas, persentase karkas, indek perdagingan
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 02 Mar 2023 13:05
Last Modified: 02 Mar 2023 13:05
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/35598

Actions (login required)

View Item View Item