ANALISIS STRUKTURAL DAN NILAI PENDIDIKAN MORAL DALAM NOVEL SEBUAH PENANTIAN KARYA SEPTIA KHOIRUNNISA DAN RELEVANSINYA DENGAN PEMBELAJARAN SASTRA DI SMP

Mariani, Mariani (2017) ANALISIS STRUKTURAL DAN NILAI PENDIDIKAN MORAL DALAM NOVEL SEBUAH PENANTIAN KARYA SEPTIA KHOIRUNNISA DAN RELEVANSINYA DENGAN PEMBELAJARAN SASTRA DI SMP. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
JURNAL Mariani.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (208kB)

Abstract

Masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah bagaimanakah struktur dan nilai pendidikan moral novel Sebuah Penantian karya Septia Khoirunnisa dan relevansinya dengan pembelajaran sastra di SMP. Berdasarkan masalah tersebut penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: struktur novel, nilai pendidikan moral dan relevansinya dengan pembelajaran sastra di SMP. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif naratif. Sumber data dalam penelitian ini berasal dari novel Sebuah Penantian Karya Septia Khoirunnisa. Data diperoleh dengan metode kepustakaan dan teknik catat. Hasil penelitian ini yaitu a) Struktur yang terdapat dalam novel adalah (1) Tema yaitu perjalanan hidup Baim, (2) Tokoh yaitu Baim, Ibu Baim, Ayah Baim, Cici, Lala, Lia, Haikal, Galih, Bobi, Bu Laila, Uwa Indah dan Uwa Agus, (3) Latar yaitu tempat (dapur, rumah, pos ronda, dalam mobil, rumah sakit, musholla rumah sakit, kuburan, atap rumah, pantai Untung Jawa, kota Jakarta, kantor dan kota Bandung), waktu (pagi, pulang sekolah, malam, ashar, usai shalat isya, sore menjelang malam dan minggu pagi), dan suasana (terharu, senang, ribut, kacau dan kesal, semangat, heran dan penasaran, bengong dan kagum, emosi, gembira, gelisah, tersengal-sengal dan menangis, panik, takut kehilangan dan khawatir), (4) Alur yaitu maju, (5) Amanat yaitu apabila ingin menjadi sukses, jangan pernah melupakan Tuhan, berbakti kepada orang tua dan tidak mudah menyerah selalu berusaha dan berdoa untuk mewujudkan kesuksesan. b) Nilai pendidikan moral yang terdapat dalam novel adalah (1) Akhlak terhadap Tuhan Yang Maha Esa meliputi mengenal Tuhan: Tuhan sebagai pencipta, pemberi dan pemberi balasan. Hubungan akhlak kepada Tuhan: ibadah (umum dan khusus), meminta tolong kepada Tuhan (usaha dan doa), (2) Akhlak terhadap sesama manusia meliputi terhadap diri sendiri, orang tua, orang yang lebih tua, sesama dan orang yang lebih muda. (3) Akhlak terhadap lingkungan meliputi alam (flora dan fauna) dan sosial-masyarakat-kelompok.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Struktur, nilai pendidikan moral, pembelajaran sastra.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 12 May 2018 03:58
Last Modified: 12 May 2018 03:58
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/3699

Actions (login required)

View Item View Item