PERLINDUNGAN HAK CIPTA TERHADAP PEMBAJAKAN BUKU ELEKTRONIK YANG DISEBARLUASKAN MELALUI MEDIA SOSIAL

Muhammad Ramdhoni, Ersalengga (2023) PERLINDUNGAN HAK CIPTA TERHADAP PEMBAJAKAN BUKU ELEKTRONIK YANG DISEBARLUASKAN MELALUI MEDIA SOSIAL. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi_Muhammad Ramdhoni Ersalengga.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (860kB)
[img]
Preview
Text
Jurnal_Muhammad Ramdhoni Ersalengga.pdf

Download (370kB) | Preview

Abstract

Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi pada dasarnya berdampak pada pola kehidupan masyarakat khususnya dalam perlindungan hak cipta buku elektronik, namun realitanya masih banyak terjadi pelanggaran terhadap hak cipta itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bentuk perlindungan hak cipta atas pembajakan buku elektronik yang disebarluaskan melalui media sosial dihubungkan dengan Undang-Undang Hak Cipta dan Undang Undang Informasi dan Transaksi Elektronik dan untuk memahami bagaimana mekanisme penyelesaian sengketa yang dapat dilakukan oleh pemilik hak cipta atas pembajakan buku elektronik yang disebarluaskan melalui media sosial. Penelitian hukum yang digunakan adalah penelitian hukum normatif. Penelitian hukum normatif merupakan penelitian yang mengkaji peraturan perundang-undangan yang ada kaitanya dengan permasalahan yang diteliti. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada dua bentuk perlindungan hukum dalam Undang-Undang No. 28 Tahun 2014 tantang Hak Cipta dan Undang-Undang No. 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik yakni perlindungan preventif yang berarti diberikan untuk mencegah suatu pelanggaran terhadap suatu karya cipta berupa perlindungan hak moral dan hak ekonomi pencipta dalam hal ini buku elektronik (e-book), dan perlindungan hukum yang bersifat represif yang merupakan suatu perlindungan yang diberikan setelah adanya suatu pelanggaran yang dilakukan atas suatu karya cipta milik pencipta. Kemudian, dalam upaya penyelesaian sengketa pelanggaran terhadap hak cipta tersebut berdasarkan amanat undang-undang dapat diselesaikan secara litigasi yaitu penyelesaian sengketa didalam pengadilan dan nonlitigasi yaitu penyelesaian sengketa diluar pengadilan, pelaku yang melakukan perbuatan melanggar hukum dapat dikenai ganti rugi sesuai dengan aturan yang ada, baik dalam mekanisme gugatan perdata ataupun tuntutan pidana

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Hak Cipta; Buku Elektronik; Pembajakan.
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 15 May 2023 04:28
Last Modified: 15 May 2023 04:28
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/37906

Actions (login required)

View Item View Item