PENGARUH EUROSCEPTICISM TERHADAP ISU ANTI-IMIGRAN DI PRANCIS

Nanda, Putri (2023) PENGARUH EUROSCEPTICISM TERHADAP ISU ANTI-IMIGRAN DI PRANCIS. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
NANDA PUTRI L1A019087 - Skripsi FINAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
JURNAL - NANDA PUTRI L1A019087.pdf
Restricted to ["security_typename_anyone" not defined]

Download (286kB)

Abstract

Penelitian ini akan membahas bagaimana pengaruh euroscepticism dengan indikator partai politik pada era Emmanuel Macron terhadap isu anti-imigran yang ada di Prancis. Tujuan dari penelitian ini untuk menjelaskan bagaimana pengaruh peningkatan partai populis dan eurosceptic di Prancis membawa pengaruh terhadap masuknya imigran ke Prancis terutama ketika terjadinya krisis imigran dan secara tidak langsung juga memengaruhi perubahan sikap politik dan masyarakat Prancis. Kebijakan pemerintah yang awal mulanya memberikan dukungan terhadap kedatangan imigran perlahan sedikit demi sedikit bergeser ke arah yang berlawanan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan mengumpulkan data yang bersumber dari buku, jurnal, website tervalidasi atau dikenal dengan studi kepustakaan untuk menjawab rumusan masalah yang hendak diangkat. Penelitian ini menggunakan perspektif konstruktivisme dan dielaborasikan dengan konsep populisme serta migrasi dan keamanan. Penelitian ini menemukan bahwa terjadi peningkatan euroscepticism di Prancis dengan melihat hasil dari survei masrakat yang mengatakan jika terjadinya penurunan pada kinerja Uni Eropa dan peningkatan pada pemilihan partai sayap kanan dalam pemilu serta penolakan terhadap imigran. Pemerintah Emanuel Macron juga sedikit demi sedikit mulai menerapkan kebijakan yang sedikit tidak sesuai dengan janji kampanyenya.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Euroscepticism, Populisme, Imigran
Subjects: J Political Science > JZ International relations
Divisions: Program Studi Hubungan Internasional
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 29 May 2023 07:53
Last Modified: 29 May 2023 07:53
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/38892

Actions (login required)

View Item View Item