ANALISA TERMODINAMIKA TERHADAP PENGERINGAN JAGUNG SECARA TEMPERING PADA ALAT FLUIDIZED BED

Rahadian Bena Jati, Robbani (2023) ANALISA TERMODINAMIKA TERHADAP PENGERINGAN JAGUNG SECARA TEMPERING PADA ALAT FLUIDIZED BED. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
skripsi Rahadian Bena Jati Robbani.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Pengeringan jagung pasca panen sangat dibutuhkan untuk menjaga keawetannya selama penyimpanan atau pada saat pendistribusian. Kadar air berlebihan yang tersimpan di dalam biji jagung bisa menyebabkan kerusakan karena aktivitas mikroba, bakteri, dan jamur. Oleh karena itu, pengeringan jagung dengan alat pengering fluidized bed dapat membantu dalam mengurangi kadar air pada biji jagung sehingga dapat meningkatkan keawetannya. Analisis ini bertujuan untuk menyelidiki dan menganalisis energi berguna serta efisiensi eksergi dengan memvariasikan temperatur dan kecepatan udara pada proses pengeringan jagung. Variasi temperatur pengeringan yang digunakan adalah 45℃, 50℃, dan 55℃, sedangkan variasi kecepan udara yang digunakan adalah 4 m/s, 5 m/s, dan 6 m/s dengan massa yang sama yaitu 0,7 kg. Hasil dari analisis ini menunjukkan penggunaan energi paling rendah pada temperatur udara 45oC dengan kecepatan udara pengering 4 m/s mengahsilakn penggunaan energinya sebesar 1,8729 kJ/s dan penggunaan energi paling tingginya berada pada temperatur udara pengering sebesar 55oC dengan kecepatan udara pengering 6 m/s memperoleh hasil penggunaan energi sebesar 4,03118 kJ/s.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Analisis ternodinamika, Energi, Eksergi, Pengering
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 31 May 2023 07:23
Last Modified: 31 May 2023 07:23
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/39021

Actions (login required)

View Item View Item