SINTESIS NANOKRISTAL SELULOSA DARI AMPAS TEBU DAN APLIKASINYA SEBAGAI ADSORBEN ION LOGAM TEMBAGA(II)

LINDA MARWATI, DEWI (2023) SINTESIS NANOKRISTAL SELULOSA DARI AMPAS TEBU DAN APLIKASINYA SEBAGAI ADSORBEN ION LOGAM TEMBAGA(II). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI Linda Marwati Dewi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
Artikel Linda Marwati Dewi.pdf

Download (325kB) | Preview

Abstract

Kandungan ion logam Cu (II) yang terdapat pada air limbah industri dapat membawa dampak negatif bagi manusia dan lingkungan. Salah satu metode yang paling efektif untuk menangani limbah logam berat adalah adsorpsi menggunakan adsorben yang terbuat dari serat alam. Nanokristal selulosa merupakan adsorben yang terbuat dari serat ampas tebu yang mempunyai permukaan yang luas untuk berinteraksi dengan logam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik adsorben nanokristal selulosa ampas tebu, kondisi optimum dan model isoterm adsopsi terhadap ion logam Cu (II) dengan menggunakan metode hidrolisis asam. Berdasarkan penelitian diperoleh karakteristik nanokristal selulosa menggunakan FTIR menunjukkan adanya gugus fungsi O-H (3400,44 cm-1 ), C-H (2902,43 cm-1 ), C-O-C (1113 cm-1 ), C-O (1060,88 cm-1 ) dan C-H (897,37 cm-1 ) dengan ukuran sebesar 1,084 nm dan puncak tertinggi pada 2θ = 25,263° dan pada 2θ = 17,634°. Pada proses adsorpsi diperoleh massa optimum penyerapan ion logam Cu (II) sebesar 0.45 g, pH optimum 6, kosentrasi optimum 15 ppm dan model isoterm yaitu model isoterm Freundlich dengan nilai R2 0.9287, sehingga dapat disimpulkan adsorben nanokristal selulosa ampas tebu mempunyai kemampuan yang baik untuk mengadsorpsi ion logam Cu (II).

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Ampas tebu, nanokristal selulosa, adsorben, adsorpsi, ion logam Cu (II)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 14 Jun 2023 03:38
Last Modified: 14 Jun 2023 03:38
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/39889

Actions (login required)

View Item View Item