RESPON PERTUMBUHAN DAN DAYA HASIL KACANG SAYUR GENERASI F7 PADA BEBERAPA INTENSITAS SINAR RENDAH

Ujianto, Lestari (2020) RESPON PERTUMBUHAN DAN DAYA HASIL KACANG SAYUR GENERASI F7 PADA BEBERAPA INTENSITAS SINAR RENDAH. Jurnal Crop Agro, 13 (2). pp. 186-199. ISSN 2621-5748

[img]
Preview
Text
10Cropagro Respon.pdf

Download (507kB) | Preview
Official URL: https://cropagro.unram.ac.id/index.php/caj/article...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beberapa intensitas cahaya rendah terhadap pertumbuhan dan daya hasil kacang sayur generasi F7. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Oktober 2019 hingga Januari 2020. Metode yang digunakan adalah eksperimental dengan percobaan di Rumah Kaca Gaharu Fakultas Pertanian Universitas Mataram. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan diulang sebanyak 5 kali sehingga didapatkan 20 unit percobaan. Data dianalisis dengan analisis keragaman pada taraf 5%. Jika terdapat perlakuan yang berbeda nyata (P < 0,05) maka dilanjutkan uji lanjut dengan uji Duncan’s Multiple Range Test (DMRT) 5%. Perlakuan yang diberikan yaitu pengaruh intensitas cahaya rendah yang terdiri dari N0 = intensitas cahaya 100% (tanpa naungan), N1 = intensitas cahaya 45% (naungan 55%), N2 = intensitas cahaya 35% (naungan 65%), dan N3 = intensitas cahaya 15% (naungan 85%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa intensitas cahaya rendah berpengaruh menurunkan bobot biji per tanaman, akan tetapi pada intensitas cahaya rendah 35% dan 15% tidak berbeda nyata, namun lebih rendah dibandingkan dengan intensitas cahaya rendah 45%. Selain itu, intensitas cahaya rendah menghasilkan jumlah daun dan cabang lebih sedikit dibandingkan dengan tanpa naungan, namun meningkatkan luas daun dan panjang tanaman.

Item Type: Article
Keywords (Kata Kunci): intensitas cahaya, kacang sayur. Naungan.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Dr. Lestari Ujianto
Date Deposited: 03 Jul 2023 03:57
Last Modified: 03 Jul 2023 03:57
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/40730

Actions (login required)

View Item View Item