SIDIK JARI SEBAGAI PENDUKUNG PEMBUKTIAN PEMBUNUHAN (STUDY DI POLRES MATARAM)

ERICH EFENDI, MAHESA (2023) SIDIK JARI SEBAGAI PENDUKUNG PEMBUKTIAN PEMBUNUHAN (STUDY DI POLRES MATARAM). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI ERICK DONE.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
JURNAL ERICK.pdf

Download (382kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memahami fungsi dan kekuatan sidik jari sebagai pendukung dalam pembuktian tindak pidana pembunuhan dan mengetahui efektifitas sidik jari sebagai alat bukti pendukung pembuktian tindak pidana pembunuhan di Polres Mataram. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian hukum empiris, sumber data yang diperoleh dari penelitian ini berbentuk observasi dan wawancara, analisis data yang digunakan melalui metode analisis kualitatif dengan analisis deskriptif. Tindak pidana yang diatur dalam Pasal 338 KUHP merupakan rindak pidana dalam bentuk pokok, yaitu delik yang telah dirumuskan secara lengkap dengan semua unsur-unsurnya. Dalam proses penyidikan, menemukan sebuah kebenaran atas suatu peristiwa yang disebabkan oleh manusia tidaklah mudahkarna sering terjadi kekurangan alat bukti maupun saksi. Sehingga penyidik harus bekerja lebih keras dalam mengumpulkan alat bukti yang sah untuk mendapatkan kebenaran yang sebenarnya. Kekuatan pembuktian sidik jari sebagai alat bukti dalam penyelesaian perkara pidana yaitu sebagai alat bukti keterangan ahli, surat dan petunjuk adalah kuat dan sah, sesuai dengan Pasal 184 KUHAP.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Sidik Jari, Pembunuhan, Pembuktian
Subjects: K Law > KZ Law of Nations
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 17 Jul 2023 07:26
Last Modified: 17 Jul 2023 07:26
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/41169

Actions (login required)

View Item View Item