AKIBAT HUKUM TERHADAP HARTA WARISAN YANG DIJUAL BELUM DIBAGI WARIS (PUTUSAN NOMOR 0406/PDT.G/2013/PA PRA)

Fatia, Nuriza (2023) AKIBAT HUKUM TERHADAP HARTA WARISAN YANG DIJUAL BELUM DIBAGI WARIS (PUTUSAN NOMOR 0406/PDT.G/2013/PA PRA). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
MY SKRIPSI FINAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[img]
Preview
Text
JURNAL FINAL.pdf

Download (494kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keabsahan perjanjian jual beli terhadap harta warisan yang dijual belum dibagi waris dan untuk menganalisis dan mengetahui pertimbangan hakim dalam Putusan Nomor 0406/Pdt.G/2013/PA Pra terkait akibat hukum harta warisan yang dijual belum dibagi waris. Penelitian ini dilaksanakan dengan mengaplikasikan metode penelitian hukum normatif yang menggunakan pendekatan undang-undang (statute approach), pendekatan konsep (conceptual approach) dan pendekatan kasus. Hasil penelitian terungkap bahwa keabsahan perjanjian jual beli terhadap harta warisan yang dijual belum dibagi waris harus memenuhi ketentuan Pasal 1320 KUH Perdata, akibatnya menjual harta warisan yang belum dibagi waris tidak dapat dikatakan sah karena tidak memenuhi syarat objektif yaitu adanya hal tertentu dan kausa yang halal yang menyebabkan perjanjian jual beli tersebut batal demi hukum karena bertentangan dengan ketentuan Pasal 1334 ayat (2) KUH Perdata dan hasil penelitian terungkap bahwa pertimbangan hakim dalam Putusan Nomor 0406/Pdt.G/2013/PA Pra terkait akibat hukum harta warisan yang dijual belum dibagi waris yaitu Majelis Hakim memerintahkan kepada Para Tergugat dan Turut Tergugat untuk menyerahkan harta warisan kepada seluruh ahli waris yang berhak dan apabila tidak dapat dibagi secara natura maka dapat dilakukan dengan cara pelelangan melalui Lembaga Lelang Negara sesuai Pasal 200 ayat (1) HIR atau Pasal 215 ayat (1) RBg.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): jual beli, harta warisan, ahli waris
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 18 Jul 2023 07:00
Last Modified: 18 Jul 2023 07:00
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/41238

Actions (login required)

View Item View Item