PERENCANAAN PERBAIKAN JARINGAN DRAINASE DI KAWASAN SESAOT KECAMATAN NARMADA KABUPATEN LOMBOK BARAT

REZA AULIA, RAMADHAN (2023) PERENCANAAN PERBAIKAN JARINGAN DRAINASE DI KAWASAN SESAOT KECAMATAN NARMADA KABUPATEN LOMBOK BARAT. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Tugas Akhir_Reza Aulia Ramadhan_F1A016138.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)
[img]
Preview
Text
Artikel Ilmiah_Reza Aulia Ramadhan_F1A016138.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Permasalahan banjir dan genangan di Indonesia telah menjadi masalah nasional yang mempengaruhi seluruh aspek kehidupan masyarakat, khususnya di Kawasan Sesaot, Kecamatan Narmada. Kawasan Sesaot yang diteliti ini terdiri dari tiga desa, yaitu Desa Sesaot, Desa Pakuan, dan Desa Lebah Sempage. Berdasarkan hasil survey sistem jaringan drainase eksisting di Kawasan Sesaot, terlihat bahwa masih banyak bagian ruas jalan yang belum memiliki saluran drainase, saluran yang hanya digali, ataupun saluran yang terputus. Selain itu beberapa bagian ruas juga belum memiliki outlet saluran drainase untuk dialirkan ke arah sungai, hal ini dapat menyebabkan genangan dan banjir pada ruas saluran dan dapat menyebabkan kerusakan struktur perkerasan jalan. Sehingga perlu dilakukan perencanaan sistem jaringan drainase di Kawasan Sesaot. Perencanaan ini menggunakan data curah hujan maksimum harian tahunan selama 20 tahun yaitu dari tahun 1999 sampai tahun 2018 dari tiga stasiun hujan terdekat, peta topografi lokasi penelitian, dan harga satuan pekerjaan Kabupaten Lombok Barat tahun 2023. Data tersebut diolah menggunakan metode RAPS (Rescaled Adjusted Partial Sums), uji kesesuaian menggunakan uji Chi-Kuadrat dan Smirnov-Kolmogorov, dan metode Log Pearson tipe III dengan kala ulang perencanaan 5 tahun. Perencanaan saluran menggunakan persamaan Mononobe, metode rasional, dan analisis hidrolika. Dari hasil perhitungan diperoleh curah hujan rancangan sebesar 98,151 mm. Untuk perhitungan rencana anggaran biaya digunakan standar satuan harga 2023. Pada perhitungan debit banjir rancangan , didapat nilai debit banjir rancangan tiap saluran sebesar 0,380 m3 /detik pada saluran Lebah Sempage I (Kiri); 0,436 m3 /detik pada saluran Lebah Sempage I (Kanan); 0,566 m3 /detik pada saluran Lebah Sempage II (Kiri); 0,690 m3 /detik pada saluran Lebah Sempage II (Kanan); 0,198 m3 /detik pada saluran Pakuan I (Kiri); 0,536 m3 /detik pada saluran Pakuan I (Kanan); 0,549 m3 /detik pada saluran Pakuan II (Kiri); 0,679 m3 /detik pada saluran Pakuan II (Kanan); 0,213 m3 /detik pada saluran Sesaot I (Kiri); 0,213 m3 /detik pada saluran Sesaot I (Kanan); 0,581 m3 /detik pada saluran Sesaot II (Kiri) dan 0,381 m3 /detik pada saluran Sesaot II (Kanan). Berdasarkan analisis sistem jaringan drainase eksisting di Kawasan Sesaot, beberapa hal yang perlu diperbaiki adalah perencanaan outlet saluran menuju sungai terdekat pada tiap ruas saluran sehingga beban debit yang mengalir menuju saluran pada akhir ruas tidak terlalu besar; perencanaan saluran drainase pada ruas saluran yang belum memiliki drainase dan saluran yang tidak mampu menahan debit banjir. Perencanaan saluran drainase dan outlet di wilayah Kawasan Sesaot menggunakan beton U-Ditch dengan dimensi 80×80×100 dan Box Culvert dengan dimensi 80×80×100. Rencana anggaran biaya untuk pembangunan saluran dan outlet ini sebesar Rp 52,600,000,000.00 (lima pulu dua milyar enam ratus juta rupiah).

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Perencanaan Jaringan Drainase, Drainase, Banjir, Kawasan Sesaot
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 26 Jul 2023 07:35
Last Modified: 26 Jul 2023 07:35
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/41761

Actions (login required)

View Item View Item