EVALUASI PENGGUNAAN DAN ANTARMUKA WEBSITE LAYANAN SURAT ELEKTRONIK PSTI UNIVERSITAS MATARAM MENGGUNAKAN METODE USABILITY TESTING DAN USER CENTERED DESIGN

Nyayu Siti Fahira, Rizky Asmarani (2023) EVALUASI PENGGUNAAN DAN ANTARMUKA WEBSITE LAYANAN SURAT ELEKTRONIK PSTI UNIVERSITAS MATARAM MENGGUNAKAN METODE USABILITY TESTING DAN USER CENTERED DESIGN. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
LAPORAN TUGAS AKHIR_F1D017070_NYAYU SITI FAHIRA RIZKY ASMARANI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
JURNAL TUGAS AKHIR_ F1D017070_NYAYU SITI FAHIRA RIZKY ASMARANI.pdf

Download (460kB) | Preview

Abstract

Salah satu produk perangkat lunak yang dikembangkan dan sering digunakan oleh PSTI adalah Layanan Surat Elektronik khusus untuk mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas Mataram yang memiliki alamat akses di https://form.if.unram.ac.id. Berdasarkan kuesioner yang dilakukan oleh 51 responden yang terdiri dari mahasiswa PSTI, sebanyak 43,1% responden menjawab bahwa website form.if.unram.ac.id membingungkan dari segi user interface, 62,7% menjawab bahwa fungsi-fungsi dalam website form.if.unram.ac.id susah untuk dimengerti, setelah ditanyakan lebih lanjut dalam wawancara, responden menyatakan bahwa contohnya adalah kesulitan saat mengurus pengajuan surat dan tidak bisa meng-edit juga menghapus pengajuan surat yang keliru. Pada penelitian ini dilakukan salah satu dari berbagai jenis pengujian black box, yaitu dengan usability testing. Pengujian ini mencakup pengukuran terhadap pengalaman pengguna dari segi kemudahan digunakan, dipelajari, tingkat efisiensi, dan kepuasan, yang mana hal ini berguna untuk pengembangan dan kelangsungan website kedepannya. Pada penelitian ini, juga digunakan user centered design (UCD), yaitu salah satu metode yang menjelaskan bagaimana sebuah desain aplikasi terbentuk karena dipengaruhi oleh pengguna akhir suatu aplikasi. Hasil akhir dari penelitian ini adalah berupa analisis tingkat kebergunaan atau usability website form.if.unram.ac.id, kemudian dijadikan rekomendasi perbaikan antarmuka yang didapatkan dari rangkaian pengujian dengan metode usability testing dan pendekatan user centered design. Perbandingan hasil data yang telah diperoleh pada desain awal, tingkat efektivitas, efisiensi, dan kepuasan user masing-masing berjumlah 85%, 100% dan 43,75%. Pada rekomendasi perbaikan desain, tingkat efektivitas, efisiensi, dan kepuasan user masing-masing berjumlah 95,71%, 100% dan 73,75%. Terlihat perubahan pada tingkat efektivitas yang sebelumnya 85% menjadi 95,71%. Perubahan juga terjadi pada tingkat kepuasan user yang sebelumnya berjumlah 43,75% menjadi 73,75%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): – Sistem Layanan Surat Elektronik, Pengujian Perangkat Lunak, Black Box, Usability Testing, User Centered Design
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 27 Jul 2023 02:17
Last Modified: 27 Jul 2023 02:17
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/41797

Actions (login required)

View Item View Item