ANALISIS KLAIM HAK CIPTA TERHADAP KONTEN VIDEO PADA PLATFORM YOUTUBE BERDASARKAN HUKUM POSITIF DI INDONESIA

MARDIYANA PUTRI, LESTARI (2023) ANALISIS KLAIM HAK CIPTA TERHADAP KONTEN VIDEO PADA PLATFORM YOUTUBE BERDASARKAN HUKUM POSITIF DI INDONESIA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi_Mardiyana Putri Lestari_D1A017175.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
Jurnal_Mardiyana Putri Lestari_D1A017175.pdf

Download (843kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji tentang bentuk pelanggaran hak cipta terhadap konten video pada platform Youtube serta mekanisme klaim hak cipta oleh pencipta atau pemegang hak cipta dalam platform Youtube. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian normatif dengan metode pendekatan perundangundangan dan pendekatan konseptual. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa bentuk pelanggaran hak cipta terhadap konten video pada platform youtube yaitu pada dasarnya terdapat empat bentuk pelanggaran yaitu pertama: cover lagu dengan tujuan komersial dan tanpa persetujuan pemilik; kedua: siaran langsung (live streaming) yang menampilkan ciptaan orang lain; ketiga: pembajakan film yang dikomersialisasikan melalui youtube; keempat: speech composing yang dikomersialkan melalui youtube. Mekanisme klaim hak cipta pada platform youtube diatur berdasarkan ketentuan yang ditetapkan oleh Youtube melalui sistem Content ID, yang mana telah sesuai dengan peraturan hukum positif di Indonesia. Youtuber adalah sebagai pencipta dalam ranah platform youtube karena membuat konten video dari hasil oleh pikiran dan kreativitasnya, kemuadian video dalam bentuk original yang diunggah adalah merupakan salah satu bentuk dari ciptaan. Pembayaran royalti dari hasil karya pembuatan video original di Youtube dibayarkan melalui program AdSense yang merupakan ketentuan dari pihak Google, sedangkan untuk pembayaran royalti dari ciptaan yang telah terdaftar dan digunakan di Youtube itu dibayarkan melalui Lembaga Manajemen Kolektif lalu diberikan kepada pencipta, pemegang hak cipta dan pemilik hak terkait.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Hak Cipta, Youtube, Video, Royalti.
Subjects: K Law > KZ Law of Nations
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 25 Aug 2023 07:45
Last Modified: 25 Aug 2023 07:45
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/42265

Actions (login required)

View Item View Item