PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PENUMPANG ATAS KECELAKAAN MODA ANGKUTAN TIDAK BERIZIN BERDASARKAN UU NO 22 TAHUN 2009

JESICA AULIA, OCTORIN (2023) PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PENUMPANG ATAS KECELAKAAN MODA ANGKUTAN TIDAK BERIZIN BERDASARKAN UU NO 22 TAHUN 2009. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi_Jesica Aulia Octorin(D1A019276) REVISI SETELAH SIDANG.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
Jurnal (Jesica Aulia Octorin).pdf

Download (458kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan tentang perlindungan hukum terhadap penumpang atas kecelakaan moda angkutan tidak berizin berdasarkan UU Nomor 22 Tahun 2009, dan untuk mengetahui kendala yang dihadapi Dinas Perhubungan dan Polisi Lalu Lintas dalam menindak angkutan tidak berizin. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian normatif dengan mengkaji peraturan perundang-undangan yang berkaitan dengan permasalahan yang diteliti. Hasil penelitian didapatkan bahwa penumpang yang mengalami kerugian jiwa dan atau barang akibat mengalami kecelakaan lalu lintas dari transportasi yang tidak berizin (tidak resmi) berada dalam posisi yang sangat lemah untuk mendapatkan perlindungan hukum dalam mendapat ganti kerugian berdasarkan perjanjian pengangkutan. Adapun kendala yang dihadapi Kepolisian dalam menindak angkutan tidak berizin berkaitan dengan keterbatasan sumber daya manusia yaitu kurang memadainya jumlah petugas, banyaknya para pengendara kendaraan tidak mematuhi peraturan lalu lintas, serta kurang tersosialisasinya Undang-Undang No 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Perlindungan Hukum, Kecelakaan, Angkutan Tidak Berizin.
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 28 Aug 2023 00:28
Last Modified: 28 Aug 2023 00:28
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/42283

Actions (login required)

View Item View Item