Cyber Branding NTB Care melalui Media Sosial dalam Meningkatkan Brand Awareness

UNSPECIFIED (2023) Cyber Branding NTB Care melalui Media Sosial dalam Meningkatkan Brand Awareness. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi Yuda Full.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img]
Preview
Text
Jurnal Yuda.pdf

Download (709kB) | Preview

Abstract

Layanan NTB Care merupakan salah satu program unggulan pemerintah provinsi Nusa Tenggara Barat yang berfungsi sebagai layanan pengaduan untuk memberikan akses kepada masyarakat dalam berpartisipasi menyampaikan aduan terkait masalah infrastruktur dan non infrastruktur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cyber branding NTB Care melalui media sosial dalam meningkatkan brand awareness masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Informasi yang dipublikasikan sudah informatif dengan mempublikasikan konten berupa success story, ucapan peringatan hari besar, informasi pengaduan, kegiatan instansi dan konten trending. Walaupun intensitas publikasi masih belum maksimal. Interaksi yang dibangun masih kurang intens dilakukan karena masih terdapat komentar masyarakat tidak dibalas oleh NTB Care, padahal kolom komentar menjadi media interaksi antara publik dengan NTB Care. Insting atau pembeda yang ditonjolkan NTB Care yakni fast response juga sudah dirasakan oleh pengguna layanan dengan mendapatkan respon cepat dari setiap aduan yang dilaporkan. Sehingga aktivitas cyber branding NTB Care melalui media sosial lebih efektif dilakukan melalui Facebook, walaupun kesadaran pengguna masih belum berhasil ditingkatkan secara signifikan. Pasalnya pengguna layanan NTB Care masih harus diingatkan kembali terhadap brand NTB Care melalui bantuan. Hal ini menunjukkan bahwa tingkatan brand awareness pengguna layanan NTB Care masih berada pada tingkatan brand recognitions.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): cyber branding, media sosial, brand awareness
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 31 Aug 2023 04:56
Last Modified: 31 Aug 2023 04:56
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/42434

Actions (login required)

View Item View Item