KONFLIK BATIN TOKOH UTAMA DALAM NOVEL WADU NTANDA RAHI KARYA ALAN MALINGI KAJIAN: PSIKOLOGI HUMANISTIK ABRAHAM MASLOW

Hety Kus, Endang (2023) KONFLIK BATIN TOKOH UTAMA DALAM NOVEL WADU NTANDA RAHI KARYA ALAN MALINGI KAJIAN: PSIKOLOGI HUMANISTIK ABRAHAM MASLOW. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI Hety Kus Endang (E1C019082).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
JURNAL Hety Kus Endang (E1C019082).pdf

Download (220kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini membahas tentang konflik batin yang di alami tokoh utama dalam proses pemenuhan kebutuhan dasar manusia berdasarkan teori psikologi humanistik Abraham Maslow hierarki kebutuhan manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan konflik batin yang di alami tokoh utama dalam novel Wadu Ntanda Rahi. Jenis penelitian yang digunakan ialah penelitian deskriptif kualitatif. Data yang diperoleh adalah data yang berupa kutipan, kata, kalimat, paragraf dan percakapan antar tokoh yang ada dalam novel Wadu Ntanda Rahi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini ialah teknik studi pustaka, teknik baca dan teknik simak. Hasil dari penelitian ini ialah dalam novel Wadu Ntanda Rahi tokoh utama hanya mampu mempertahankan dua kebutuhan dalam hidupnya, yaitu kebutuhan fisiologis dan kebutuhan akan rasa aman. Kebutuhan yang semula terpenuhi namun tidak mampu ia pertahankan ialah kebutuhan akan rasa memiliki dan kasih sayang, kebutuhan penghargaan diri serta kebutuhan aktualisasi diri. Selain itu, dalam proses pemenuhan setiap kebutuhan tokoh utama mengalami konflik batin. Kebutuhan fisiologis terdapat 6 data. Kebutuhan akan rasa aman ditemukan 5 data dan kebutuhan akan rasa memiliki dan kasih sayang ditemukan 18 data, kebutuhan akan penghargaan ditemukan 9 data, serta kebutuhan aktualisasi diri ditemukan 4 data yang menimbulkan konflik batin. Konflik batin yang di alami berupa 1) Kesedihan, 2) Kekecewaan, 3) Harapan yang tidak sesuai kenyataan, 4) Kerinduan yang mendalam serta 5) Kebimbangan

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): tokoh, kebutuhan manusia, konflik batin, Novel Wadu Ntanda Rahi
Subjects: L Education > LT Textbooks
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 06 Sep 2023 03:47
Last Modified: 06 Sep 2023 03:47
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/42655

Actions (login required)

View Item View Item