PENGOLAHAN AIR LINDI MENGGUNAKAN ADSORBEN DARI ECENG GONDOK, JERAMI, DAN SERBUK GERGAJI UNTUK PERSIAPAN PEMBUATAN PUPUK CAIR

NABILA HAKIM, PUTRI (2023) PENGOLAHAN AIR LINDI MENGGUNAKAN ADSORBEN DARI ECENG GONDOK, JERAMI, DAN SERBUK GERGAJI UNTUK PERSIAPAN PEMBUATAN PUPUK CAIR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI PUTRI NABILA HAKIM_G1C018062.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Air lindi merupakan cairan yang terbentuk dari senyawa-senyawa kimia hasil dekomposisi sampah. Lindi terbentuk disetiap lokasi pembuangan sampah, salah satunya adalah di lokasi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Regional Kebon Kongok yang berlokasi di Desa Suka Makmur, Kecamatan Gerung, Kabupaten Lombok Barat. Lindi yang dihasilkan jauh melebihi kapasitas penampungan, sehingga diperlukan pengolahan dan pemanfaatan air lindi tersebut. Tujuan penelitian ini mempelajari sifat fisika dan kimia air lindi sebelum dan setelah perlakuan, mempelajari daya serap air lindi dari adsorben eceng gondok, jerami, serbuk gergaji kayu, serta mengetahui karakteristik air lindi sesuai dengan standar baku mutu pupuk cair. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode adsorpsi kontinyu, yang dilakukan dengan cara mengalirkan air lindi ke dalam adsorben dan efluen air lindi ditampung serta diuji kandungan logam berat menggunakan AAS. Karakteristik air lindi TPA Regional Kebon Kongok sebelum perlakuan proses adsorpsi diperoleh pH air lindi bersifat basa (8,21), nilai konduktivitas 33.800 µS/cm, DO <0,01 ppm, mengandung N-total sebesar 1.330 ppm, P sebesar 40,22 ppm, K sebesar 9,48 ppm yang tinggi melebihi baku mutu air lindi, kandungan ion logam, Zn sebesar 0,6735 ppm, Pb sebesar 0,0125 ppm dan Cd sebesar <0,0001 ppm. Pengolahan air lindi menggunakan adsorben eceng gondok, jerami, dan serbuk gergaji kayu terbukti dapat menurunkan karakteristik air lindi sebelumnya yaitu diperoleh pH mendekati netral, konduktivitas menurun, kandungan ion logam Zn, Pb dan Cd juga mengalami penurunan, sehingga air lindi TPA Regional Kebon Kongok masih layak digunakan sebagai bahan pembuatan pupuk cair yang ditinjau berdasarkan Peraturan Menteri Pertanian No. 261 Tahun 2019.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): : Air lindi, karakteristik, pengolahan, pupuk cair
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 25 Sep 2023 04:06
Last Modified: 25 Sep 2023 04:06
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/42755

Actions (login required)

View Item View Item