PENGARUH PERBEDAAN LEVEL PENGOLESAN DAGING BUAH NANAS TERHADAP KUALITAS INTERNAL DAN CEMARANBAKTERI PADA TELUR AYAM KAMPUNG

ANI, TA (2023) PENGARUH PERBEDAAN LEVEL PENGOLESAN DAGING BUAH NANAS TERHADAP KUALITAS INTERNAL DAN CEMARANBAKTERI PADA TELUR AYAM KAMPUNG. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI ANITA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
JURNAL ANITA.pdf

Download (534kB) | Preview

Abstract

Telur merupakan bahan pangan yang mengandung protein bermutu tinggi, mengandung asam amino esensial lengkap. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perbedaan level pengolesan daging buah nanas terhadap kualitas internal dan cemaran bakteri pada telur ayam kampung. Penelitian ini menggunankan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 4 ulangan: P0 = 0 g, P1 = 1 g, P2 = 2 g, dan P3 =3 g disimpan pada suhu ruang selama 14 hari. Variabel yang diamati kualitas internal telur yaitu penurunan berat telur, haugh unit, indeks putih telur, indeks kuning telur, pH dan cemaran bakteri. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan analysis of variasi (ANOVA) dan uji lanjut menggunakan Duncans Multiple Range Test (DMRT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbedaan level pengolesan daging buah nanas tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap penurunan berat telur, haugh unit, indeks putih telur, ideks kuning telur, pH dan cemaran bakteri. Kesimpulan : Penurunan berat telur, indeks putih telur, indeks kuning telur dan pH tidak memenuhi Standar Nasional Indonesia sedangkan Cemaran Bakteri memenuhu Standar Nasional Indonesia dan haugh unit memenuhi standar USDA yaitu telur berkualitas B.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Telur ayam, buah nanas, pengawetan
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 03 Nov 2023 06:33
Last Modified: 03 Nov 2023 06:33
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/43090

Actions (login required)

View Item View Item