PENGARUH JEENIS KELAMIN DAN UMUR PEMOTONGAN TERHADAP POTONGAN RETAIL AYAM PEDDAGING STRAINN ROSS YANG DIPELIHARA DALAM KANDANG CLOSED HOUSE

Eva Kartika, Dewi (2023) PENGARUH JEENIS KELAMIN DAN UMUR PEMOTONGAN TERHADAP POTONGAN RETAIL AYAM PEDDAGING STRAINN ROSS YANG DIPELIHARA DALAM KANDANG CLOSED HOUSE. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
skripsi Eva Kartika Dewi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
jurnal Eva Kartika Dewi.pdf

Download (583kB) | Preview

Abstract

Kandang sistem tertutup (Closed house) merupakan sistem kandang yang dapat mengeluarkan kelebihan panas, kelebihan uap air, gas-gas yang berbahaya seperti CO, CO2, dan NH3 yang ada dalam kandang, tetapi disisi lain dapat menyediakan oksigen bagi ayam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jenis kelamin dan umur pemotongan terhadap berat potongan retail ayam pedaging strain ross yang dipelihara dalam kandang closed house. Materi penelitian terdiri dari 100 ekor ayam broiler strain ross. Penelitian ini dilaksanakan menggunakan rancangan acak lengkap faktorial 2 x 5, menggunakan ayam broiler strain Ross yang berumur 27, 29, 31, 33 dan 35 hari, masing-masing 20 ekor (10 ekor jantan dan 10 ekor betina) sebagai ulangan. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan Analisis Of Variant (ANOVA) dan dilanjut dengan uji Duncan multiple range test menggunakan program SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis kelamin tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap potongan dada, paha, dan punggung serta berpengaruh nyata (P<0,05) sedangkan umur pemotongan tidak perpengaruh nyata (P>0,05) terhadap berat potongan dada dan paha serta berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap berat potongan sayap dan punggung. Dapat disimpulkan bahwa umur terbaik untuk pemotongan ayam broiler pada umur 33 hari dengan persentase berat potongan dada 43,10±3,59; paha 29,35±159 ; sayap 10,80±0,95; dan punggung 14,80±1,36.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): jenis kelamin, Umur pemotongan, kandang closed house, strain ross.
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 24 Nov 2023 08:27
Last Modified: 24 Nov 2023 08:27
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/43588

Actions (login required)

View Item View Item