NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL DALAM CERITA RAKYAT SUMBAWA AI MANGKUNG DAN IMPLIKASINYA TERHADAP MASYARAKAT PENDUKUNG

Trisna Wulandari, Wiwin (2015) NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL DALAM CERITA RAKYAT SUMBAWA AI MANGKUNG DAN IMPLIKASINYA TERHADAP MASYARAKAT PENDUKUNG. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Masalah yang dibahas dalam penelitian ini adalah (1)bagaimanakah nilai-nilai kearifan lokal dalam cerita rakyat Sumbawa Ai Mangkung dan(2) bagaimanakah implikasi nilai-nilai kearifan lokal dalam cerita rakyat Sumbawa Ai Mangkung dalam kehidupan masyarakat pendukungnya. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yaitu mengutarakan kedalaman penghayatan terhadap interaksi antar konsep yang sedang dikaji secara khusus. Adapun yang menjadi data dan sumber data dalam penelitian ini adalah sebagian dari masyarakat Sumbawa khususnya desa Jurumapin yang benar-benar asli Sumbawa yang mengetahui asal-usul Ai Mangkung tersebut yang berupa naskah buku yang sudah diterbitkan. Pada tahap pengumpulan data peneliti menggunakan metode dokumentasi dan wawancara. Data yang sudah dikumpulkan dicatat pada selembaran buku atau kertas dan menanyakan langsung ke masyarakat tentang nilai-nilai kearifan lokal atau budayanya dan pengaruhnya terhadap masyarakat yang masih mempercayai legenda Ai Mangkung tersebut. Metode analisis yang digunakan adalah teknik deskriptif kualitatif. Adapun nilai-nilai kearifan lokal yang terdapat dalam legenda Ai Mangkung ini adalah (1) nilai moral yang berupa kasih sayang orangtua terhadap anaknya, sikap pilih kasih, sikap memamerkan barang, sikap baik hati, dan pendendam. (2) nilai budaya atau tradisi (3) nilai religius, dan (4) nilai sosial atau kemasyarakatannya. Dan dapat pula berupa perwujudan nilai sosial budayanya serta pengaruhnya terhadap masyarakat pendukung.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Nilai-Nilai Kearifan Lokal/Budaya
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 28 May 2018 04:49
Last Modified: 28 May 2018 04:49
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/4369

Actions (login required)

View Item View Item