EVALUASI PROGRAM PENDIDIKAN GURU PENGGERAK DI LOMBOK UTARA

MOCH. FATKOER, ROHMAN (2023) EVALUASI PROGRAM PENDIDIKAN GURU PENGGERAK DI LOMBOK UTARA. S2 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
TESIS LENGKAP.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan evaluasi program pendidikan guru penggerak di Lombok Utara, yaitu: 1) Melakukan evaluasi ketercapaian tujuan pendidikan guru penggerak di Lombok Utara, yaitu terwujudnya pembelajaran yang berpihak pada murid dan 2) Melakukan evaluasi ketercapaian tujuan pendidikan guru penggerak di Lombok utara yaitu terwujudnya pengembangan diri, teman sejawat, dan sekolah. Motode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif, berjenis penelitian evaluasi, menggunakan model Goal Oriented Evaluation. Adapun tempat penelitian adalah SDN 8 Sokong, SMPN 3 Tanjung, SMAN 1 Tanjung, dan SMKN 1 Gangga, sedang jumlah sampel 24 orang, diambil menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah 1) angket, 2) pengamatan, 3) wawancara, dan 4) telaah dokumen. Teknik analisis data yang digunakan adalah PSA (Persentase Setiap Aspek) dan PSP (Persentase Setiap Program). Hasil penelitian adalah 1) Hasil evaluasi ketercapaian tujuan pendidikan guru penggerak di Lombok Utara, yaitu terwujudnya pembelajaran yang berpihak pada murid adalah baik dengan nilai akhir 89,5%, 2) Hasil evaluasi ketercapaian tujuan pendidikan guru penggerak di Lombok utara yaitu terwujudnya pengembangan diri, teman sejawat, dan sekolah adalah baik dengan nilai akhir 86,4%. Berdasarkan hasil kedua evalusi tersebut dapat disimpulkan bahwa tujuan pendidikan guru penggerak di Lombok Utara tercapai baik dengan nilai akhir 88,0%.

Item Type: Thesis (S2)
Keywords (Kata Kunci): evaluasi, guru penggerak, Goal Oriented Evaluation.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Pascasarjana
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 01 Dec 2023 08:40
Last Modified: 01 Dec 2023 08:40
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/43696

Actions (login required)

View Item View Item