MAKNA SIMBOL PERANGKAT UPACARA DALAM TRADISI CERA LABU DI DESA SORO KABUPATEN DOMPU

M. ALFIAN, MAHDANI (2023) MAKNA SIMBOL PERANGKAT UPACARA DALAM TRADISI CERA LABU DI DESA SORO KABUPATEN DOMPU. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI M. ALFIAN MAHDANI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
JURNAL M. ALFIAN MAHDANI.pdf

Download (340kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan makna simbol perangkat upacara dalam tradisis cera labu di desa Soro kabupaten Dompu menggunakan kajian semiotika Charles Sanders Pierce. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan teori segitiga makna Charles Sanders Pierce yang mengkaitkan tiga segi yaitu simbol, ikon dan indeks. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa diangkat lima simbol dalam tradisi cera labu di desa Soro kabupaten Dompu, yaitu tuta sahe, janga, kalo ntasa, roa dana dan kamaya. Semua simbol yang digunakan dalam upacara adat cera labu di desa Soro kabupaten Dompu merupakan bentuk wujud rasa syukur terhadap hasil alam, empat elemen penting yang berperan penting dalam kehidupan, dan kepada sang Maha penciptanya yaitu Allah SWT. Serta makna yang terkandung dalam setiap perangkat upacara adat cera labu merujuk kepada cara berkomunikasi dengan alam semesta sambil memanjatkan doa-doa dan merupakan simbol harapan masyarakat desa Soro kepada Allah SWT agar diberikan kemakmuran secara berkelanjutan.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): makna, simbol, tradisi cera labu, semiotika.
Subjects: L Education > LA History of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 20 Dec 2023 07:56
Last Modified: 20 Dec 2023 07:56
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/43828

Actions (login required)

View Item View Item