STRUKTUR PERCAKAPAN DALAM LIVE STREAMING YOUTUBE WINDAH BASUDARA EPISODE ”AKHIRNYA KITA LARI DARI HUTAN MENGERIKAN” PERSPEKTIF TEORI GEORGE YULE

Fahrur, rozi (2023) STRUKTUR PERCAKAPAN DALAM LIVE STREAMING YOUTUBE WINDAH BASUDARA EPISODE ”AKHIRNYA KITA LARI DARI HUTAN MENGERIKAN” PERSPEKTIF TEORI GEORGE YULE. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI FAHRUROZI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
JURNAL - FAHRURROZI - FINAL TEMPLATE.pdf

Download (769kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Struktur Percakapan dalam Live Streaming Youtube Windah Basudara Episode “Akhirnya Kita Lari Dari Hutan Mengerikan” berdasarkan teori George Yule. Jenis penelitian ini adalah kualitatif. Data dari penelitian ini berupa hasil transkrip yang diambil dari video platform youtube channel Windah Basudara yang diubah menjadi hasil data ketikan dengan mengkaji struktur percakapan menggunakan teori George Yule. Metode dan Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode dokumentasi, metode simak dengan teknik catat untuk mengumpulkan data percakapan dari video dan mengubah hasil data menjadi bahan transkrip yang akan dikaji. Metode dan Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode padan intranlingual dan padan ekstralingual. Penelitian ini mengkaji mengenai lima jenis struktur percakapan dengan berdasar pada teori George Yule yang terdiri dari (1) ambil giliran, (2) overlaps, (3) jeda, (4) backchannel, dan (5) pasangan ajesensi. Hasil dalam penelitian ini terdapat struktur percakapan yang meliputi (1) ambilan giliran dengan tipe pengambilan giliran secara halus dan attribute silence, (2) overlaps, (3) jeda, (4) backchannel, (5) pasangan ajesensi dengan tipe tanya-jawab.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): struktur, percakapan, pragmatik, teori George Yule.
Subjects: L Education > LA History of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 21 Dec 2023 05:18
Last Modified: 21 Dec 2023 05:18
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/43845

Actions (login required)

View Item View Item