ANALISIS KEUNTUNGAN DAN SALURAN PEMASARAN LOBSTER PASIR DI KECAMATAN JEROWARU KABUPATEN LOMBOK TIMUR

Anggun Nusrat Jehan, Damanik (2023) ANALISIS KEUNTUNGAN DAN SALURAN PEMASARAN LOBSTER PASIR DI KECAMATAN JEROWARU KABUPATEN LOMBOK TIMUR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
S_Anggun Nusrat Jehan Damanik_Analisis Keuntungan dan Saluran Pemasaran Lobster Pasir di Kecamatan Jerowaru Kabupaten Lombok Timur_1123.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
J_Anggun Nusrat Jehan Damanik_Analisis Keuntungan dan Saluran Pemasaran Lobster Pasir di Kecamatan Jerowaru Kabupaten Lombok Timur_1123.pdf

Download (210kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) Menganalisis keuntungan yang didapatkan dalam budidaya lobster pasir (Panulirus Homarus) di Kecamatan Jerowaru Kabupaten Lombok Timur, (2) Menganalisis saluran pemasaran pada usaha lobster pasir (Panulirus homarus). Metode yang digunakan yaitu metode deskriptif. Unit analisis yang digunakan adalah usaha budidaya lobster pasir (Panulirus homarus) di Kecamatan Jerowaru Kabupaten Lombok Timur. Daerah penelitian ditentukan secara purposive sampling. Penentuan jumlah responden dilakukan dengan metode quota sampling (penentuan sampel secara jatah) yaitu sejumlah 30 responden, dan penarikan responden dalam penelitian ini dilakukan dengan cara simple random sampling yaitu metode penarikan dari sebuah populasi dengan cara acak sehingga setiap anggota populasi tersebut memiliki peluang yang sama untuk terpilih atau terambil suatu sampel. Penentuan responden untuk Lembaga pemasaran dalam penelitian ini dilakukan dengan cara Snow Ball Sampling. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan data kuantitaif. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Analisis data yang digunakan yaitu analisis biaya, penerimaan dan keuntungan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Usaha budidaya lobster pasir di Kecamatan Jerowaru Kabupaten Lombok Timur memiliki tingkat keuntungan yang tinggi yakni sebesar Rp. 22.287.902 per satu kali proses produksi. (2) Terdapat 2 tipe saluran pemasaran pada usaha budidaya lobster pasir di Kecamatan Jerowaru Kabupaten Lombok Timur yaitu: a) Pembudidaya Pedagang Pengumpul Pedagang Besar ekspor dan penjualan pasar antar Pulau. b) Pembudidaya/Produsen Pedagang Pengumpul Konsumen.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Keuntungan, Saluran Pemasaran, Lobster Pasir
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 09 Jan 2024 07:08
Last Modified: 09 Jan 2024 07:08
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/43978

Actions (login required)

View Item View Item