IMPLEMENTASI PRINSIP PENCEMAR MEMBAYAR (THE POLLUTER-PAYS PRINCIPLE) PADA SAMPAH ANTARIKSA

DYLAN RITOSA THEADIVA, WELMART (2023) IMPLEMENTASI PRINSIP PENCEMAR MEMBAYAR (THE POLLUTER-PAYS PRINCIPLE) PADA SAMPAH ANTARIKSA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI IMPLEMENTASI PRINSIP PENCEMAR (THE POLLUTER-PAYS PRINCIPLE) PADA SAMPAH ANTARIKSA (2).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menganalisis sejauh mana The Polluter-Pays Principle pada masalah Sampah Antariksa dapat diterapkan serta pencegahan dan pemulihan bagi negara yang terdampak dari kasus jatuhnya benda-benda ruang angkasa hasil dari peluncuran suatu negara ataupun perusahaan keantariksaan di permukaan Bumi khususnya di wilayah suatu negara. Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian normatif. Berdasarkan hasil penelitian ini diketahui bahwa “Implementasi Prinsip Pencemar Membayar Pada Sampah Antariksa” atau penerapan The Polluter-Pays Principle ini dapat diterapkan untuk penanganan masalah pencemaran lingkungan yang diakibatkan oleh Space Debris, khususnya untuk Space Debris yang menimbulkan kerusakan dan pencemaran dipermukaan Bumi, sehingga pada kasus-kasus jatuhnya Space Debris diwilayah Indonesia. Dalam hal ini dapat mengajukan ganti kerugian hak berdasarkan Liability Convention Menguraikan Pasal 7 The Outer Space Treaty, Liability Convention menetapkan bahwa Negara peluncur harus secara mutlak bertanggung jawab untuk membayar kompensasi atas kerusakan yang disebabkan oleh benda-benda ruang angkasa di permukaan Bumi atau pesawat udara, dan bertanggung jawab atas kerusakan karena kesalahannya di ruang angkasa. Tindakan pertanggung jawaban ini digunakan untuk kepentingan Perlindungan, Pencegahan serta Pemulihan dampak lingkungan yang ditimbulkan atas kasus jatuhnya benda-benda ruang angkasa di wilayah suatu negara, oleh karena itu negara peluncur harus bertanggung jawab atas tindakan tersebut.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Pencegahan, Pemulihan, Ganti Rugi, Tanggung Jawab Negara
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 12 Jan 2024 07:35
Last Modified: 12 Jan 2024 07:35
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/44031

Actions (login required)

View Item View Item