PENGARUH UMUR PEMOTONGAN TERHADAP KOMPONEN KARKAS DAN NON KARKAS SERTA POTONGAN PRIMAL KARKAS AYAM BROILER STRAIN CP 707

Arfaeni Rizki, Rahmah (2023) PENGARUH UMUR PEMOTONGAN TERHADAP KOMPONEN KARKAS DAN NON KARKAS SERTA POTONGAN PRIMAL KARKAS AYAM BROILER STRAIN CP 707. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
1704753133497_sSKRIPSI Arfaeni Rizki Rahmah-8 Jan[1].pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
JURNAL SKRIPSI arfa.pdf

Download (503kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh umur pemotongan terhadap komponen karkas dan non karkas serta potongan primal ayam broiler strain CP 707. Sampel diambil dari peternakan ayam broiler di Desa Duman, Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium TPHT, Fakultas Peternakan, Universitas Mataram. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan umur pemotongan 25, 27, dan 29 hari, masing-masing dengan 10 kali ulangan. Variabel yang diamati adalah berat hidup, darah, bulu, kepala, kaki, jeroan, berat karkas dan potongan primal karkas. Hasil penelitian menunjukan bahwa umur pemotongan memberikan peningkatan pada berat hidup (1,179- 1,375 kg), bulu (2,77-3,84%), kepala (4,06-5,05%) dan jeroan (13,39-15,78%). Dapat disimpulkan bahwa umur pemotongan berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap berat hidup, persentase kepala, persentase bulu, persentase jeroan dan dan tidak berpengaruh nyata (p>0,05) terhadap persentase darah, persentase kaki dan persentase karkas. Disamping itu umur pemotongan juga tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap persentase potongan primal bagian paha kanan, kiri dan potongan dada kanan, kiri.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Broiler, umur pemotongan, komponen karkas, potongan primal.
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 19 Jan 2024 08:13
Last Modified: 19 Jan 2024 08:13
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/44113

Actions (login required)

View Item View Item