TANGGUNG JAWAB APOTEK YANG MENJUAL OBAT SIRUP YANG MERUGIKAN KONSUMEN (Studi di Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan Kota Mataram)

I GUSTI AGUNG GEDE, WIYOGA SENA (2023) TANGGUNG JAWAB APOTEK YANG MENJUAL OBAT SIRUP YANG MERUGIKAN KONSUMEN (Studi di Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan Kota Mataram). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI_ I GUSTI AGUNG GEDE WIYOGA SENA_D1A020217.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (949kB)
[img] Text
JURNAL ILMIAH_ I GUSTI AGUNG GEDE WIYOGA SENA_D1A020217.pdf

Download (294kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memahami bentuk pengawasan BBPOM Kota Mataram terhadap apotek yang menjual Obat sirup yang merugikan konsumen serta faktor yang menjadi kendala BBPOM Kota Mataram terhadap pengawasan apotek yang menjual obat sirup yang merugikan konsumen, dan peran serta tanggung jawab apotek dalam menjual obat sirup yang merugikan konsumen. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian hukum empiris. Metode pendekatan yang penyusun gunakan, yaitu pendekatan undang-undang, pendekatan konseptual, dan pendekatan sosiologis. Dari hasil Penelitian ini bentuk pengawasan BBPOM terhadap apotek yang menjual obat sirup yang merugikan konsumen di Kota Mataram, melalui unit penindakan, dengan melakukan investigasi dan identifikasi terhadap segala jenis obat khususnya sirup yang beredar di seluruh apotek dalam wilayah kerja BBPOM Kota Mataram. Adapun faktor kendala BBPOM dalam pengawasan dapat dibagi menjadi Faktor Internal dan Eksternal. dan Apotek sendiri memiliki peran utama dengan menyediakan apoteker kompeten, menerapkan protokol identifikasi produk, memantau stok, menjalin kerja sama dengan industri farmasi, dan bertanggung jawab terhadap penjualan obat, termasuk memberikan ganti rugi dan perawatan intensif sesuai Undang-Undang Perlindungan Konsumen.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Apotek, Konsumen, Obat, Tanggung Jawab
Subjects: K Law > KZ Law of Nations
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 19 Jan 2024 08:14
Last Modified: 19 Jan 2024 08:14
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/44136

Actions (login required)

View Item View Item